Sien Ronny Surabaya, Boyong Juara SF di Galamedia Cup XV Bandung
Meski sosoknya jarang muncul dilapangan tapi perhatian tokoh legendaris dari blok timur Sien Ronny, pada perkembangan dunia perburungan ditanah air tak pernah lepas. Meski tahun ini ia cukup sibuk bisnis tapi setiap ada lomba bergengsi ia selalu mengirimkan burung burung terbaiknya untuk ikut berkompetisi.
Minggu kemarin (23/12) ia juga mengirim beberapa jagonya ke even besar dan bergengsi di blok barat dengan titel Galamedia Cup XV. Memang keberangkatan jago-jago Sien Ronny ke Bandung tidak pulang dengan sia sia, karena berhasil membawa pulang trophy juara umum SF yang selama ini menjadi kebanggaan para pemenangnya.
Keberhasilan di Galamedia kemarin, seakan menjadi penambah semangat bagi bos Tjakrindo Mas untuk mengarungi lomba bergengsi di tahun 2019. Kalau melihat koleksi jago Sien Ronny saat ini memang belum setangguh tahun 90 an sampai tahun 2000 an yang mana saat itu ia memiliki banyak rival kuat yang memiliki koleksi burung-burung mewah.
Tapi dengan kemenangan kemarin setidaknya akan memompa semangat kicaumania tulen ini untuk berkiprah lebih besar ditahun depan. Apalagi beberapa tokoh kuat mulai bermunculan / come back seperti Helmy Asalvo Jogja, Gentur Jakarta, H.Wie Bie Malang dan di Bandung selaku tuan rumah ada Andre, menjadi team utama yang dipercaya Sien Ronny untuk mengkoordinir team sukses.
Dan keberhasilan Sien Ronny di Galamedia Cup XV kemarin bisa menjadi hadiah akhir tahun yang cukup membanggakan, pasalnya jago jagonya berhasil juara dilomba yang digelar oleh tokoh legendaris yang namanya sudah tidak asing lagi dan juga pernah jadi rival kuat dalam perebutan juara umum SF tahun 2000 an, yakni Kiki Hoky.
Sejak sesi-sesi awal hingga berakhir penilaian sekitar jam 21.30, point Sien Ronny sudah mendominasi kemenangan tanpa bisa dikerjar oleh lainnya. Jago seperti cendet Comot, Cendet Raja Iblis, Kacer Siluman, juga ada dukungan dari love bird Utundan anis merah Rajawali menjadi pengumpul pundi pundi point yang sangat banyak. Hal itu juga karena kekompakan ketiga orang kepercayaan Sien Ronny dalam menyiapkan banyak jagonya.
Kemenangan di Galamedia Cup XV dinilai memiliki arti yang sangat penting. Karena even yang digelar akhir tahun, selain prestis dan hasilnya pun ditunggu-tunggu kicaumania. Meski pencapaian hasil cukup menggembirakan, tapi masih banyak evaluasi, khususnya untuk menghadapi tahun 2019 yang bakal banyak muncul burung burung istimewa di banyak jenis, maka mau tidak mau kalau ingin bisa mengikuti perkembangan lomba harus ada upgrade atau penambahan jago baru.
Cita-cita besar menjadi the real single fighter kembali terlecut, yakni menang dari burung-burung yang semuanya milik sendiri. Agar jago-jagonya benar-benar yang terbaik, ada proses pemantauan yang benar-benar matang dan tidak grusa-grusu. Soal rencana besar Sien Ronnya menuju 2019, khususnya terkait perburuan jago baru, baik Helmy, Gentur, maupun Andre mengaku belum mendapatkan informasi yang lebih detil. Menurut ketiganya, Sien Ronnya memiliki cukup banyak team kier master.
Satu hal yang sudah diketahui, adalah keberadaan team yang semakin padu dan kompak, sebagaimana yang ditunjukkan di Galamedia Bandung. Dengan bekal jagoan yang berkualitas ditunjang team yang bagus, itu adalah jadi modal yang kuat menuju sukses di tahun 2019. *KONBUR.