News

Piala Raja 20 (8/9) Makin Akbar, Makin Sakral Prosesinya

Kontesburung.com – Pukul 08.00 WIB suasana lapangan belakang candi Prambanan yang menjadi tempat lomba terakbar Piala Raja 2019 sudah dipadati kicaumania dari berbagai plosok tanaih air, parkiran sudah penuh kendaraan, sampai masuk kelapangan harus bersabar karena padat.

Tampaknya cuaca yang cerah ikut menjadi penyemangat kicaumania dalam mengikuti kompetisi burung paling bergengsi di tanah air.

Dengan diiringi acara prosesi yang terasa sakralnya lomba yang digelar dengan lima lapangan dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan dengan lagu mars PBI, baru dilanjutkan dengan sambutan dari para pihak terkait dengan lomba dan pelestarian. Mulai dengan penyerahan replika mahkota Raja dari pihak kraton pada ketum PBI Bagia Rachmadi SH, MM. Dilanjutkan penyerakan ke Dinas Pariwisata batu diserajkan pada panitia.

Setelah itu dilanjutkan sambutan dari ketua Panitia, kemudian sambutan ketum PBI Bagia Rachmadi SH,MM dilanjutkan sambutan Dinas Pariwisata, baru sambutan dari GKR Mangku Bumi yang mewakili dari pihak kraton Ngayogjokarto.

Dengan diiringi tarian khas Jogja dan penyerahan piagam penghargaan pada 20 tokoh, barulah lomba dimulai.

Dengan dipandu dua Mc kondang yaitu Samuri dan Warjo, sampai 4 sesion berjalan lancar. Aturan tegas waktu penggantangan tampaknya akan menjadi salah satu faktor peserta untuk tertib karena kalau melebihi hitungan 10 belum digantang, burung tdk akan diberi bendera strart yang oromatis tidak ada peluang masuk juara tiga besar.

Dilomba besar ini banyak produk pakan dan obat yang ikur partisipasi diantaranya pakan burung Twister yang memberikan produknya dengan menukar tiket. Dan pakan Twistet ini akan dilounching kepasar setelah lomba Piala Raja.

Untuk produk obat Sempati asal Lampung yang ikut mensupport lomba ini dengan memberi door prize langsung bagi konsumen yang belanja langsung di stanya. Dan setiap mbeli produk akan diberi kupon yang pukul 17.00 kupon tersebut akan diundi untuk mendapatkan sepeda motor. Luar biasa.

Baca Juga :  Piala Raja ke 20 (8/9) - Nyaris Tembus 8000, Dt. Khofifah & Sin Ronny Akhirnya Juara Umum

Related Articles

Back to top button