Profil

MONSTER H AYYUB SURAMADU SF: Makin Ngejoss di Kelas Cucak Ijo

 

Setelah sukses di ajang Giri Prasta Cup Jilid II, bulan lalu dengan berada di posisi empat besar, Monster yang diusung H Ayyub dari Suramadu SF semakin unjuk gigi di berbagai gelaran lomba dan latber di Bali. Monster berulang kali moncer di gelaran di Pondok Indah Denpasar hingga mengantarkan Suramadu sebagai juara umum single fighter. Kemudian di Medahan Cup di gantangan Bagus Masceti dengan duduk di juara 2, 5 dan 7. Serta di ajang Road To Bang Kober sebagai runner up.

Dan puncaknya, di gelaran Piala Bang Kober I, Minggu 24 Desember kemarin di gantangan Anyar Persada Peguyangan Denpasar. Monster sukses sebagai runner up, juara lima dan ketujuh. Selain Monster juga mengorbitkan Rena milik Fathur di kelas love bird yang hanya bertengger di posisi ketujuh. ‘’Monster punya gaya istimewa ngentrok dan jambul dengan full durasi kerja. Lagu-lagunya selalu bongkar dengan volumenya yang keras,’’ ujar sang perawat Monster Arik Bali dan Davie Romeo.

Setelah berulang kali naik podium dengan juri yang berbeda-beda baik PBI, Bnr, Oriq Jaya, KPK, dll, Monster memang menjadi incaran para pemburu gaco. Namun H Ayyub enggan melepaskan karena belum cocok. Monster kini bakal dipersiapkan memperkuat Suramadu SF yang bermarkas di Jalan A Yani Utara dengan ketua Bang Ali dan Penasihat H Ayyub untuk menghadapi lomba tahun 2018 yang semakin panas.  (*)

Baca Juga :  H. Helmi Antasari SF Samarinda Kumpulkan Kicau Mania Melalui Pengajian Rutin

Related Articles

Back to top button