Kontes

Grand Opening Palma BC Surabaya : Diserbu 1050 Kicaumania, 911 SF, Dt. Reoni Cendet Sby Borong Tropi BOB. Jenggo, Julia Perez Jawara Kelas LB

kontes burung palma bc
Bpk. Vincensius Awey anggota komisi C DPRD Surabaya. Hadir meraimaikan gelaran Grand Launcing Palma BC.

Meriah dan Sukses begitulah suasana Grand Opening Palma BC, Surabaya pada minggu 12 Agusuts 2018. 1050 kicaumania dari berbagai daerah berkumpul dan mengikuti gelaran Grand Opening Gantangan Palma BC, Ds.Langkir Bukit Palma Surabaya. Banyak pemain pemain kawakan hadir pada Grand Opnening Palma BC.

kontesa burung palma bc
Dodik Indosniper and Crew. Bawa Jenggo dan Kenzie tampil memukau kelas LB.

Diantaranya 911 SF,JLM Barokah SF,PMI Pesisir,Cuan SF,SIliwangi Bangkit,Baret Hitam,CLBK Team, Kermil BC, Multi Fighter Team,AKG-JAS,Tri Star BC,Peacock BC,Warkop BC,Artem, Baliboe Team semua terlihat mengikut gelaran Grand Opening Palma BC.

kontes burung palma bc
Baccarat gaco milik W2. Tampil memukau dikelas Kacer

Gantangan Palma BC yang di komandani oleh Mr. Andreas yang juga sang empunya gantangan Baginda BC sebagai pemilik gantangan akan mempercayakan gantangan Palma BC untuk dikelola Roney sebagai ketua pelaksana gantangan Palma BC kedepannya.

kontes burung palma bc
Bpk. Vincensius Awey anggota komisi C DPRD Surabaya selaku Presdir Produk Funiture Olympic. Memberikan Doorprice kepada Team Siliwangi Bangkit.

Gelaran Grand Opening Palma BC semakin ramai kala Bpk. Vincensius Awey anggota komisi C DPRD Surabaya hadir pada waktu itu, Bpk. Vincensius Awey politisi dari partai demokrat yang pada pemilihan caleg nanti akan mencalonkan sebagai caleg DPR RI ini tidak hanya sekedar meninjau, beliau juga memberikan banyak doorprice berupa lemari dari olympic untuk kicauamania. Bpk. Vincensius Awey juga merupakan presdir dari produk lemari olympic yang sudah banyak beredar di Indonesia. Kicaumania yang mengikuti gelaran lomba kontes burung waktu Grand Opening Palma BC dimanjakan dengan banyaknya doorprice.

kontes burung palma bc
Dt. Reuni Cendet Surabaya. Babat habis tropi kelas Cendet.

Banyak kicaumania yang melakukan selebrasi kemenangan atas burung gacoannya tak terkecuali gaco milik Abah Hudan dari 911 SF, melalui orang kepercayaannya Blego serta team 911 SF gacoannya di kelas Murai Batu dan Cucak Hijau berhasil meraih juara 3 besar.

kontes buurng palma bc
Cuan SF. Semua gaco yang dibawanya tampil memuaskan.

Jarwo dan Sableng bermain dikelas Cucak Hijau Berhasil meraih prestasi juara 1,2,2,2 sedangkan gacoan lainnya Bombastik dan Parikesit bermain dikelas Murai Batu berhasil meraih juara 2,1,2. Kehebatan gaco milik Abah Hudan dari 911 SF semakin terakui kala dikelas BOB Murai Batu,Parikesit dan Bombastik meraih prestasi juara 1 dan 3.

Baca Juga :  Latber Rutin Unesa 28/1 : Ratu Bilqis Bungkam Nyi Ageng, 4 Februari Gelar Latpres
kontes burung palma bc
Siliwangi Bangkit yang dikomandani Gus Imam. Tak mau kalah lakukan selebrasi kemenangan atas gacoannya.

Dt. Reuni Cendet Sby juga tidak mau ketinggalan dalam melakukan selebrasi kemenangan atas gacoannya, The Jack’s Cok,Kuda Hitam dan Barong Jr berhasil meraih prestasi yang cukup membanggakan bagi teamnya hingga dikelas BOB Cendet tropi juara 1 dan 2 berhasil diraih The Jack’s Cok dan Kuda Hitam. Di kelas Kacer Baccarat gaco milik W2 dari Dt. Piala Jatim berhasil meraih juara 1.1.

kontes burung palma bc
Peraih juara 1-3 kelas Murai Batu A.

Sedangkan Abah Husein dari Cuan SF berhasil membawa semua gacoannya meraih prestasi yang cukup membanggakan, terutama gaco andalannya Hoek Byor meraih prestasi juara 1 kelas BOB Cucak HIjau. Sedangkan Mr. Dodi dari Indosniper dengan gacoannya Jenggo dan Kenzi berhasil menjadi jawara kelas LB.

kontes burung palma bc
Pak De Bro in Acktion.

Semarak Grand Opening gantangan Palma BC pada Minggu kemarin. Mr.Andreas pemilik serta Mr.Roney selaku ketua pelaksana gantangan Palma BC, “ juga mengharap kicaumania untuk meramaikan latber harian, adapun jadwal yang dilaksanakan pada malam hari jam 19.00 setiap hari Senin,Rabu,Kamis,Sabtu, untuk jadwal lomba siang hari jam 14.00 pada hari Selasa,Jum’at,Minggu.” Ujar Mr. Andreas yang diamini oleh Mr. Roney kepada wartawan Kontesburung.com.

kontes burung palma bc
Mr.Suhardi melakukan selebrasi kemengangan gacoannya Angling Kusumo sebagai juara kedua di kelas Cendet.

“Dan tidak lupa kami juga menggucapkan banyak-banyak terima kasih untuk semua kicaumania yang telah hadir serta turut meramaikan gelaran Grand Opening gantangan Palma BC. ” kami seluruh panitia serta juri gantangan Palma BC mengucapkan mohon maaf bila ada kesalahan yang mungkin kurang berkenan di hati kicaumania, karena kami panitia serta juri gantangan Palma BC yang juga manusia tidak luput dari kesalahan.

kontes burung palmabc
Peraih juara 1-3 kelas LB H.

Maka dari itu kami selaku panitia dan juri gantangan Palma BC untuk bisa segera membenahinya sehingga tercipta suasana lomba kontes burung seperti yang kicaumania inginkan”sebagaimana moto atau slogan kicaumania yang sering di kumandangkan yaitu seduluran selawase.” Ujar Mr. Andreas yang diamini Mr. Roney mengakhiri pembicaraan.

Baca Juga :  Pentet, Mata Langit dan Anak Muda, Curi Tropy The Best di Crystal BC - Banyuwangi
kontes burung palmabc
Petugas keamanan dari kesatuan Brimob. Suasana Grand Opening Palma BC jadi aman terkendali

Daftar Juara Grand Opening Palma BC Surabaya (12/8)

Related Articles

Back to top button