Profil

Anis Merah Chivas dan Kacer Vinyales Antarkan Panser BC Runner up Juara Umum di Piala HUT Tangsel

Even bertajuk Piala HUT Tangsel ke-10 di lapangan Sunburst, Serpong BSD City Tangerang Selatan Banten menjadi persaingan ketat antar  Bird Club (BC) maupun Single Fighter (SF). Anis Merah Chivas  dan Kacer Vinyales mengantarkan mengantarkan Panser BC runner-up juara terbaik.

Di kota Tangerang, nama Panser BC semakin eksis saja. Tim asuhan Mr Pama Jirga ini nyaris setiap pekannya naik podium juara umum. Bahkan kini nama gaco-gaco koleksi mereka kerap mendominasi ditangga juara.

Diawali prestasinya menduduki urutan kedua juara umum diajang Piala Bang Ben di Samsat BSD Tangerang, Minggu (4/11). Kemudian berlanjut meraih gelar juara umum digelaran Haji Arab Cup, Belimbing Enterprise Tangerang, Minggu (11/11) pekan lalu.

Panser BC Tangerang
Mr Pama bersama anis merah Chivas

Dalam lomba Piala HUT Tangsel ini Panser BC kembali tampil sebagai tim terbaik, menempati diposisi kedua, setelah bersaing dengan Alvin Team Jakarta. Saat itu kedua tim saling bersaing dalam perolehan pengumpulan poin juara.

Namun, meskipun sebagai runner-up sudah cukup membuktikan tim asuhan Mr Pama ini menjadi klub disegani khususnya wilayah Tangerang dan sekitarnya. “Saya sendiri kemarin nggak sempat turun ke lapangan karena di luar kota, tadi burung dikawal anak-anak,” ungkap Me Pama.

Mr Pama Jirga sebagai punggawanya hari itu memang tidak sempat hadir mengawal tim asuhannya, karena kesibukannya berkantor di luar kota,  Bandung. Namun sejumlah  gaconya, tetap diturunkan oleh para mekanik andalannya, diantaranya ada anis merah Chivas, kacer Vinyales serta kenari Neymar Jr  dan lainnya.

Digelaran tersebut Anis merah Chivas turun beberapa sesi, dan meraih juara 2, 4 dan 4. Sementara Kacer Vinyales tembus diurutan juara 2. “Kecuali kenari, dikelas ini kami tidak masuk, kerjanya kurang maksimal,“ ungkapnya.

Baca Juga :  Setelah sang Jago Andalan Ditake Over, H Ayyub Suramadu SF Orbitkan Obama

Yang pasti, peran kedua gaconya ini menjadi duet amunisi tangguh andalannya dalam timnya.  tangguh di kawasan Jabodetabek.  Dan mereka bakal kembali siap menjadi palang pintu tim ini dimusim lomba tahun depan.  *kb4

Related Articles

Back to top button