News

Laga Amal Zaky Dunia Manuk feat Mahkota Majapahit Mojokerto – Lomba Sambil Berdonasi Sebagai Wujud Kepedulian Kicau Mania pada Alm. Zaky Dunia Manuk

Berpulangnya salah satu awak media dari Mojokerto yaitu youtuber Zaky “Dunia Manuk” gugah rasa kepedulian pegiat lomba burung untuk menyisihkan rejeki buat keluarga yang ditinggalkan.

Sosok berperawakan tambun, murah senyum dan humoris ini memang sangat dekat dengan kicau mania dan panitia pelaksana lomba yang banyak tidak menduga begitu cepat kepergiannya. “Saya kaget dengar berita kepergian mas Zaky, padahal pada sore hari sebelum kepergiannya dia sempat posting foto di jejaring sosial,” ungkap kicau mania yang hadir di gelaran Laga Amal Mahkota Majapahit.

Mr. Gunawan selaku pemilik gantangan Mahkota Majapahit BC secara spontan menuangkan ide untuk membuat Laga Amal. “Mendengar berita duka, saya langsung berinisiatif membuat Laga Amal yang setidaknya bisa menggugah semua kepedulian teman – teman pecinta lomba burung untuk menyisihkan sebagian rejekinya buat membantu keluarga yang ditinggalkan,” celetuk Mr. Gunawan.

Konsep lomba Laga Amal panitia tidak mengambil donasi dari pemenang, namun panitia menyediakan tempat untuk kicau mania yang ingin berdonasi dan sebagai pencetus ide, Mr Gunawan beserta tim Mahkota Majapahit BC langsung mengisi donasi dan selanjutnya dari pihak panitia berkeliling ke peserta yang ingin menyumbang.

Dengan konsep berapapun peserta bongkar, gelaran Laga Amal ini juga mencuri perhatian peserta tak hanya dari areal Mojokerto saja, melainkan dari Sidoarjo, Gresik, Surabaya dan bahkan dari Kediri juga hadir untuk memeriahkan gelaran ini. Dan tentunya banyak laga sengit yang terjadi di tiap kelasnya.

Apalagi kelas Boom yang disediakan panitia untuk kelas Murai Batu, Cucak Ijo, Cendet dan Kenari ini rata – rata full pesertanya karena dengan harga tiket murah namun berapapun pesertanya hadiah tetap bongkar.

Untuk jumlah donasi yang terkumpul, panitia mempunyai kebijakan untuk tidak menyebutnya agar gantangan – gantangan lain yang menggelar even senada tidak terpacu harus mengumpulkan donasi dengan patokan jumlah uang. “Yang penting semua yang berdonasi itu ikhlas, untuk jumlah nominalnya sengaja saya tidak menyebutkan dan setelah ini kami dari pihak panitia akan langsung mengantarkan pada pihak keluarga yang ditinggalkan,” pungkas Mr. Gunawan.

Segenap tim Kontesburung.com mengucapkan ikut berbela sungkawa atas kepergian mas Zaky dan semoga amal ibadahnya diterima oleh Allah serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

 

Related Articles

Back to top button