News

Twister Cup Semarang, 4 Agustus 2019 Even Prestisius Dikota Atlas

Semarang memang identik dengan lomba besar dan bergengsi, hampir lomba kolosal  yang menarik kicaumania dari seluruh tanah air pernah digelar disini, contohnya Kapolri Cup, Tugu Muda Cup dan lainnya. Dalam berjalannya waktu, dimana para tokoh yang punya power absen dari perburungan, even spektakuler tersebut mulai redup dan tidak lagi digelar.

Padahal animo kicaumania yang ingin berangkat ke Semarang untuk mengulang kembali kenangan ikut lomba burung tersebesar di tanah air, cukup besar. Setelah even bergensi tersebut lama tidak muncul, sementara even garapan PBI yang sudah menjadi ikon Semarang dan selalu dinanti gebyarnya seperti Plaza Cup, tahun ini juga tidak digelar.

Tapi untung, Samuel tokoh PBI pengda Jateng yang tingal di Semarang, merespon rasa rindu kicaumania yang ining lomba ke Semarang dengan mempersiapkan lomba cukup besar dan bergengsi, serta pertama kali yang bertajuk Twister Cup 1. Kemasan lomba yang digelar di lapangan Yonif 400 Raider/BR Srondol, Semarang dijamin sangat menarik dan semua kelas tanpa potongan, inilah kelebihan lombanya PBI.

F1 Samuel dilokasi lomba Yonif 400 Raider BR Srondol, sangat rindang dan luasTWISTER

Tiket paling tinggi untuk even Twister cup ini sangat terjangkau, yakni kelas Twister Gold Rp 250 ribu, kelas yang dilombakan hanya Murai Batu Ring dan Cucak Hijau,  hadiah juara satu Rp 2,5 juta plus bonus Rp 2,5 juta. Untuk tiket murah berikutnya kelas Twister Seaweed Rp 200 ribu, juara satu mendapat Rp 2 juta plus Bonus Rp 1 juta. Untuk tiket Twister Anti Stress Rp 150 ribu, juara satu mendapat Rp 1,5 juta plus Rp 500 ribu. Sedang yang kelas Small Bird tiket Rp 100 ribu, juara satu mendapat Rp 1 juta plus Rp 500 ribu. Untuk kelas PBI Lestari tiket Rp 80 ribu juara satu mendapat Rp 1 juta, dan kelas PBI Lestari tiket Rp 50 ribu juara satu mendapat Rp 500 ribu.

Baca Juga :  Latber Spesial Bintang Fajar BC Sidoarjo – Rangga, Sky, Kliwon dan Normi Sabet Double Winner

Sebagai penghargaan bagi para juara, panitia menyediakan trophy dan Plakat exclusive yang terbuat dari logam dicetak sangat halus dengan bentuk Tugu Muda sebagai icon Semarang. Lomba ini nantinya akan dijuri oleh juri berpengalaman dari PBI yang integritasnya sudah tidak diragukan lagi.

Lomba yang tinggal sebulan ini, sudah direspon luar biasa oleh kicaumania dari berbagai blok, Sejak dari Lomba Pakualam Cup Sleman kemarin sudah banyak tokoh yang memastikan bakal berangkat, hal itulah yang akan menjadikan lomba Twister Cup 1 tanggal 4 Agustus mendatang bakal meriah dalam peserta maupun meriah dalam kompetisi.

F2 Dodot dan kru asal Malang siap ramaikan Twister Cup 1 Semarang

Dodit dan kru salah asal Malang satu calaon peserta yang sudah boking tiket untuk beberapa jenis burungnya, salah satunya kelas Hwa Mei ia pesan semua kelas, hal itu bisa dimaklumi karena hwa meinya bernama Hitler sedang lagi Top Form, sehinga siap diturunkan beberapa kali dalam satu lomba. Kemudian Yoga asal Magetan bersama rekan, juga akan berangkat, jagonya adalah Kenari yang kemarin juara di Samuri Cup Sidoarjo. Dari Surabaya juga banyak yang siap berangkat, salah satunya jago andalan Aba Hudan, pemilik banyak jawara Cucak Hijau dan Murai batu.

Begitu besarnya antusias kicaumania ke Twister Cup, maka jangan lewatkan even bergengsi ini dengan memesan tiket dari sekarang. Info lengkapnya lihat brosur lombanya.

 

Related Articles

Back to top button