Ini Dia Mereka yang Berjaya Road To Piala H Zulkarnain, Wahana Nusantara Indonesia, Lapangan Kir Jakarta Selatan
Gelaran Wahana Nusantara Indonesia yang bertajuk Road To Piala H Zulkarnain di lapangan Kir Jl Moch Kahfi 2 (Depan Kampus ISTN), Cipedak, Jakarta Selatan, Sabtu (24/11) dipenuhi peserta. Berikut ini sebagian diantara burung yang berjaya sebagai juaranya.
Even organiser yang digawangi Iwan Tato dengan menggunakan juri-juri Wahana Nusantara Indonesia hampir semua kelasnya Los Gantangan. Hari itu banyak menampilkan burung-burung unggulan disetiap sesinya.
Dikelas Cucak Hijau Wahana juara pertama dimenangkan cucak hijau Siliwangi orbitan Doni dari LA 100 SF Jakarta. Dikelas ini peserta full gantangan, dalam kondisi top formnya, Siliwangi pun tampil cemerlang diantara para pesaingnya.
Gelar juara pertamapun diraih burung tersebut. Namun sayangnya, disesi selanjutnya kelas Cucak Hijau Liu, Siliwangi harus puas menempati urutan ketiga.
Memasuki sesi lovebird dewasa dominasi juara dimenangkan Jarwo dari Karawang. Burung tersebut unggul dua sesi, salah satunya meraih gelar juara kelas Lovebird Bebas Aksi JB Squad. Kehadiran burung jawara nasional ini turut menyemarakan kelas tersebut.
Sementara dikelas kacer dominasi juara ada Kombes orbitan H Imron yang siang itu dikawal Naman. Kacer Kombes meraih juara pertama dikelas Kacer A dan juara 2 dikelas Kacer B. Sedangkan burung kacer hebat lainnya yang juga Mbah Sireng orbitan Mr Wahid Fia Riyadin. Mbah Sireng meraih posisi runner-up disalah satu sesi yang diikutinya.
Juara lainnya ada Black Hunter dikelas Murai Batu Wahana yang hari itu dikawal Anung. Black Hunter sukses mengungguli lawan-lawannya disalah satu sesinya. Selain itu juga masih banyak burung-burung jawara lainnya yang juga tampil cemerlang.
Jalannya lomba hari itu berlangsung lancar dan sukses. “Kami tunggu kehadirannya kembali rekan-rekan kicaumania dieven kami yang akan datang, terimakasih atas dukungannya,” ungkap pihak panitia. *kb4