NewsProfil

Senen Malam, Panitia Pak De Karwo Resmi Dibubarkan : Hari Jumat, Siap Berangkat ke Giri Prasta Bali

Senen malam (29/10) kemarin, panitia inti Pak De Karwo Cup kumpul di RM Cafe Suzana Jl.Dinoyo Surabaya. Bertemunya sekitar 20 orang tak lain, dalam rangka rapat pembubaran Panitia lomba burun g berkicau Pak De Karwo Cup VIII. Rapat dengan agenda utamanya laporan pertanggung jawaban ketua panitia Johan Susanto kepada ketua PBI cabang Surabaya Hery Sugihono SH.MH.

kontes burung panitia pakde karwo cup VIII
Serah Terima Laporan Panitia Pak De Karwo Cup VIII

Laporan yang disusun rapi tersebut diterima langsung oleh Hery Sugiono SH.MH, sisaksikan para panitia dan dianggap sempurna termasuk laporan keuangan yang akuntable. Ketua PBI cabang Surabaya, mengaku puas atas kerjasama dari seluruh panitia yang telah mensukseskan acara tahunan Pak DeKarwo Cup VIII. Karena itu acara kemarin tidak tampak formal dan banyak ramah tamah saling minta maaf antar panitia lalu makan bersama.

“Saya menyampaikan banyak terimakasih pada seluruh teman-teman, berkat jerih payah dan kebersamaan dari teman-teman panitia even Pak De Karwo Cup berjalan sukses. Itu diungkapkan oleh banyak teman-teman dari luar kota yang menyampaikan terima kasih pada saya atas pelayanan panitia selama lomba cukup baik,” teran Hery Sugihono.

kontes burung panitia pakde karwo cup VIII
Kru Duta Pak De Karwo Cup siap ramaikan Giri Prasta

Setelah kepanitiaan resmi dibubarkan, baru beberapa tokoh PBI cabang Surabaya bersama Ketua PBI cabang Surabaya sedikit membahas keberangkatan Duta Pak De Karwo ke lomba Giri Prasta Bali. Untuk keberangkatan ke Bali menurut Claudius koordinator keberangkatan diputuskan hari Jum’at dan tetap atas nama Duta Pak De Karwo. Untuk kendaraan menggunakan satu bus besar dan minibus. Adapun target keberangkatan di Giri Prasta diusahakan bisa juara umum, karena burung yang dibawa cukup banyak dan rata-rata burung jawara yang sedang siap lomba. “Mudah-mudahan besok bisa juara Umum, kalaupun tidak ya nggak apa apa,” terang Jack koordinator lapangan dari kru Pak De Karwo Cup.

Baca Juga :  Predator Cup feat Satelit BC Mojokerto – Main 2 Sesi, MB Sumber Kencono dan Semar Sakti Borong Jawara

Related Articles

Back to top button