Profil

Soviet 17 Mr. Donik Double Winners di Dandim Cup I, Siap Ramaikan Kelas Murai di Giri Prasta

Meski di luar lapangan mereka berteman, namun berbeda ketika sudah masuk ke arena. Sang jago akan saling tembak satu dengan lainnya. Saling unjuk rolingan dan tembakan untuk bisa mematahkan mental lawan. Begitulah ketika Soviet 17 diterjunkan di event Dandim Cup I, Minggu, 28 Oktober 2018 kemarin di Lapangan Astina Gianyar.

sa
MR. SURYA: Joki Andal Soviet 17

Tidak melihat siapa lawannya, Soviet 17 akan terus ngerol dengan lagu-lagu kecil seperti rambatan dan selalu disudahi dengan tembakan cililinnya yang super dahsyat. Dengan perfomanya yang tanpa jeda dari awal sampai akhir Soviet pun mendapat koncer sempurna di sesi awal. Sempat tertinggal di sesi kedua namun di leg ketiga Soviet kembali bangkit. Walaupun masuk di posisi ketiga Soviet kembali percaya diri. Bahkan di laga keempat Soviet benar-benar membalas. Setelah ditambah beberapa ekor jangkrik, Soviet 17 berhasil kembali naik podium.

sa
MR. DONIK DAN SURYA: Kompak di Arena

Selain mengantarkan Soviet 17 meraih double winners, Mr. Donik dari Bintang Selatan SF juga mengantarkan Sasih Karo sebagai runner up di kelas kenari standar Danramil B. Sebagai seorang pemain yang belum lama mengibarkan bendera Bintang Selatan SF, Mr. Donik  tidak bakal menyia-nyiakan momen penting Piala Bupati Badung Giri Prasta Cup III. Mr. Donik dipastikan bakal menurunkan Soviet 17 yang penampilannya sudah semakin ciamik di beberapa lomba di Bali terakhir ini.

sa
MR. DONIK: Santai Saja Memantau Burung yang Bertarung

Tentu, Mr. Donik belum berani pasang target yang muluk-muluk. Walaupun materinya sudah teruji di beberapa lomba namun Donik memahami lawan-lawannya yang bakal turun rata-rata mumpuni. Tetapi apa pun bisa terjadi. Terlebih lagi burung yang bisa berubah setiap saat. Yang pasti Donik bersama joki andalnya Mr. Surya akan mengawal Soviet 17 bisa tampil maksimal di lapangan. *kb3

Baca Juga :  Banaspati, Burung Bau Kencur Tampil Mengesankan The Next Jawara

Related Articles

Back to top button