Murai Blazer dan Matrix Tampil Ciamik, Ijo Grojogan Besi Beraksi di Happy 2nd Anniversary Pejaten 24 Jakarta
Murai batu Blazer dan Matrix menjadi bintang di even dalam rangka Happy 2nd Anniversary Pejaten 24 di lapangan Graha Peaten Jl Pejaten Raya, Ps Minggu Jakarta Selatan, Minggu (26/8). Keduanya tampil ciamik. Selain itu masih ada Grojogan Besi, cucak hijau debutan yang beraksi dalam gelaran tersebut.
Tidak kurang dari 1.137 peserta yang turun diajang merayakan hari jadi Happy 2nd Anniversary Pejaten 24 dengan juri dari Ronggolawe Nusantara (RN). Membuktikan keberadaan even organizer binaan Mr B-Jo ini masih tetap eksis ditahun ke 2 ini sebagai salah satu penyelenggara atau even organiser yang banyak diikuti pesertanya hingga saat ini.
Hari itu, panitia membuka 2 kelas murai batu, sesi Murai Batu A Pejaten 24 juara pertama diboyong Matrix besutan HBS SF dari Bintaro Jaya. Matrix tak lain pendatang anyar dari blok tengah yang kini sedang meretas prestasi di Jabodetabek ditangan HBS SF sebagai pemilik barunya. “Baru tiga bulan ditangan saya, burung ini sering juara saat di pemilik sebelumnya,” ungkap HBS SF.
Masih dikelas murai batu, sesi Murai Batu B Voer Ronggolawe menampilkan Blazer orbitan Mr Ranggi dari Valentino SF. Blazer juga merupakan amunisi baru buat tim asal Depok asuhan Mr Ranggi ini.
Penampilannya sangat ciamik, burung tersebut mampu membuktikan ketangguhannya dengan didukung kualitas materi lagu-lagu terbaiknya. Tidak hanya sukses dikelas murai batu, Valentino SF juga unggul didua kelas lovebird lewat aksi Lion. Burung ini unggul didua sesi kelas Lovebird Seting A Miltih dan Lovebird Bebas Aksi Miltih.
Burung lain yang moncer hari itu juga ada cucak hijau, Cucak Hijau Miltih menampilkan Grojogan Besi besutan Zacki dari KRC Tim Jakarta. Aksinya sungguh menawan. Burung tersebut baru saja ditake-over Zacki dari tangan Ulay rekan setimnya di KRC. Tidak salah memang Zacki memilih burung tersebut, karena memiliki materi yang berkualitas baik, isian tembakan celilin, kapas tembak, tengkekan dan ngebren ciblek mendominasi saaat digantang di lapangan.
Kehadiran Gerojogan Besi menjadi amunisi baru buat Zacki dalam menuju ke even-even akbar berikutnya. Apalagi burung ini juga tidak hanya memiliki kualitas materi terbaik, tapi juga durasi kerjanya yang luar biasa.
Jalannya lomba dengan hadiah Los Gantangan untuk semua kelas ini berlangsung lancar dan sukses. “Kami tunggu even selanjutnya Piala Danyonzikon 14/SWS di Lapangan Yonzikon 14, Srengseng Sawah, Minggu 23 September mendatang,” kata Mr B-Jo diakhir acara. *kb4
Daftar Juara Happy 2nd Anniversary Pejaten 24 Jakarta, Minggu 26 Agustus 2018