Menggila, Gading Kembali Borong Tropi Love Bird di 1 Anniversary RI DPC Blora


MENGGILA, kata itu agaknya tepat untuk menggambarkan prestasi yang terus menerus ditorehkan Love Bird Gading milik M Adrian, dimana pada even 1 Anniversary RI DPC Blora, Gading kembali mencetak prestasi di beberapa kelas berbeda.
Ajang gelaran Radjawali Indonesia DPC Blora, Minggu (13/5/2018) Jateng, yang digelar di halaman DPRD Blora, kembali menjadi hari istimewa bagi M Adrian dengan Gading serta Sukoharjo SF. Gading, Love Bird kesayangan Adrian kembali “berulah” dengan memborong juara 1 di beberapa premium.

Usai meraih quattrick di Setahun Ngawi Raya BC, Gading kini berhasil membawa pulang banyak tropi, baik di juara 1 hingga 3. Masing-masing prestasi yang diraih Gading kali ini antara lain Juara 1 kelas Love Bird Dewasa (Radjawali), juara 1 Love Bird Dewasa (Blora), Juara 2 kelas Love Bird Dewasa (Udin Tropi), Juara 3 kelas Love Bird Bebas Aksi (Radjawali) dan Juara 3 kelas Love Bird Dewasa (Mahkota).

Tak hanya Gading, Love Bird setimnya yakni Viva, juga mencatatkan podium 3 di kelas Balibu B. Tak urung, kemenangan Viva ini menggenapi jumlah raihan prestasi Single Fighter asal Sukoharjo Jawa Tengah ini menjadi 6 tropi.
M Adrian pun, tak dapat menyembunyikan kegembiraan atas double winner yang diraih Gading kali ini. Dan saat memasukki bulan Ramadhan, dimana masih banyak lomba yang akan digelar, Adrian menyatakan bahwa belum akan mengistirahatkan Gading untuk terus mencetak prestasi.
“Gading akan terus main mas minimal main 3 kali dalam seminggu. Yang penting makanan dan nutrisinya tetap dijaga,” pungkas Adrian, pada kontesburung.com. (senja)



