Gaco Abah Azis Kuasai Kelas Lovebird Dewasa Gantangan Keramat BC – Sidoarjo
Berkat tempatnya yang nyaman, rindang dan didukung banyaknya warung diseputar arena lomba, membuat gantangan Keramat BC senantiasa menjadi jujukan para kicaumania, selain itu, menurut para kicaumania yang sudah berlangganan datang kesini, penjurian di Keramat BC juga bagus, dengan beranggotakan juri juri muda yang kredibel, dan di komandani oleh Lukman Bachtiar, yakni seorang juri muda yang sukses menaungi beberapa gantangan di wilayah Sidoarjo dan Surabaya. Menjadikan gantangan yang terletak di Bungurasih dalam ini jarang menerima komplain dari para pemain.
Seperti yang tampak pada gelaran Latpres minggu kemarin tak kurang ratusan kicaumania hadir memadati arena gelaran Keramat BC. Diawali dengan kelas Balibu, Jian gaco milik Faisal dari Barongan BC langsung tampil menyodok dengan gaya ngekeknya yang khas serta ditunjang dengan durasi panjang yang dimiliki membuatnya berhasil menjadi juara dikelas Balibu A.
Sedang dikelas Lovebird Dewasa, lagi lagi gaco milik Abah Azis yang berasal dari Wage Sidoarjo tampak mendominasi hampir disemua kelas Lovebird dewasa, ada Badut dan Nella yang berhasil menjadi juara 1 dan 2 dikelas Lovebird A, dan juga Minni Copper yang sukses menjadi juara 1 dikelas Lovebird C.
Selain itu dikelas BOB pun Abah Azis juga berhasil memboyong juara 1 dikelas BOB Lovebird dewasa lewat Nella salah satu gaco andalannya.
Dikelas Cucak hijau panitia membuka kran pendaftran hingga 3 kelas pada gelaran kali ini, dikelas Cucak Hijau, ada Sleman Madu gaco milik Adi KTT dari Ketintang SF ini berhasil menyingkirkan para pesaingnya dengan volume serta ditunjang dengan segudang materi yang dimilikinya membuatnya berhasil menjadi juara dikelas Cucak Hijau A
Rupanya persaingan gaco kicaumania tak cukup sampai disitu saja, dikelas kenari tak kurang sebanyak 20 gaco milik kenarimania bersaing untuk menjadi yang terbaik, dan dikelas Kenari A ada Santana gaco milik Paijo dari Kureksari Waru berhasil menjadi juara 1, tapi sayang pada sesi berikutnya ia harus rela di overlap oleh Taliban gaco milik Abah Kenari dari PKS Team yang sejak sesi pertama membuntutinya dan akhirnya iapun berhasil menjadi juara 1 dikelas Kenari B.