Tembus 738 Peserta, Ndoly Ajaib dan Sunkis Sukses Hatrick di gelaran Pahlawan Cup I New GJM Comonity Waru Sidoarjo.
Gelaran Pahlawan Cup I yang di helat di gantangan New GJM Comonity yang bertempat di Jl. Anggrek No 42 desa Kureksari Waru Sidoarjo pada hari Sabtu (10/11) kemarin benar benar sukses dipadati para kicaumania, tak kurang sebanyak 738 pesertapun hadir dalam gelaran yang dihelat dalam rangka menyambut hari pahlawan tersebut, Banyaknya kicaumania yang hadir membuat pertarungan di semua kelas menjadi semakin sengit.
Dikelas Paruh bengkok, atau yang biasa dikenal dengan Lovebird tampak sejumlah nama beken seperti, Smile gaco milik A-PJM, Blue Star salah satu gaco andalan Bintang BF pimpinan Bambang Souemarsono, Ki Slamet milik Hasanudin, Sandra gaco Mr Hendra dari Lovers BC dan Ndoly Ajaib gaco andalan Juna Jawara Serta Achiles gaco milik Mr Budi BDD Anucara, juga tampil pada gelaran kali ini, yang membuat pertarungan dikelas inipun menjadi layak untuk disimak.
Disesi pembuka kelas Lovebird, ada Ndoly Ajaib gaco milik Juna Jawara yang kali ini mengusung bendera Dt Wg Cup sukses menjadi pusat perhatian, tampil menggila sejak awal lomba dengan durasi ekeknya yang tembus hingga beberapa kali Super dan dibawakan dengan lecek hingga membuatnya berhasil menjadi bintang lapangan dengan mencuri point juara 1 sebanyak 3 kali yakni dikelas Lovebird A, C dan E dengan kata lain iapun sukses hatrick dikelas Lovebird dewasa.
Sedang Sankis gaco milik Hadi Farel asal Gendeng BC, juga berhasil tampil menawan, turun dikelas Baby M1 A dengan durasi ekek maksimal hanya sebutan M1, iapun sekses mengunci poin juara pertama, melihat durasi ekeknya yang lecek sang empunyapun langsung menurunkan Sankis dikelas Balibu, dikelas ini Sunkis malah tampil menggila bahkan iapun berhasil mengunci poin juara 1 dikelas Balibu A, dan B dengan peserta yang nyaris full gantangan dengan begitu Sankispun berhasil meraih Hatrick dengan meraih juara 1 sebanyak 3kali.
Takhanya dikelas Paruh bengkok, pertarungan gaco kicaumaniapun masih terus berlanjut, empat kelas Murai batu yang dibuka oleh panitiapun semunya menelurkan juara yang berbeda, dengan kata lain pertarungan di kelas inipun jega berlangsung sengit dan juga panas. Disesi pembuka Billo Jr gaco andalan milik H Amari asal KRM Ngingas SF berhasil mengunci kemenangan dengan mencuri point juara 1 dikelas Murai Batu A, yang disusul oleh Janoko dan Combat yang juga berhasil tampil gemilang dan menduduki posisi juara 1 dikelas Murai Baru B dan C.
Sedangkan dikelas BOB Murai Batu, Ada Sniper gaco milik Sofyan Sauby asal MMS Green SF yang berhasil menduduki podium pertama dengan dikawal Combat dan Djaka Swara salah sat gaco andalan Marlon yang mengusung bendera Dt KSBC.
Dikelas Cucak Hijau, Diktator gaco milik Johan Pempek asal Ketintang Baru berhasil mencuri perhatian juri yang bertugas, kurang panas saat turun dilaga awal lomba dan hanya masuk di peringkat 8 kelas Cucak Hijau A, malah tampil mewah disesi selanjutnya, dengan sederet materi yang dibawakan dengan volume tembus dan ditujang dengan gaya ngentroknya iapun berhasil keluar sebagai juara 1 dikelas Cucak hijau B, tak hanya itu disesi BOB pun ia berhasil mengunci posisi juara 1 dengan di kawal Pardi dan Green Force yang berada di posisi ke 2 dan ke 3.
Tak hanya dikelas Reguler dikelas lain macam Anis Kembang juga terjadi pertarungan yang tak kalah seru, dikelas ini Rolling Stone salah satu gaco milik Yafarsy SF asal AKSI JAS berhasil keluar sebagai juara 1 setelah mengungguli IP Man dan Bonek yang menempati posisi ke 2 dan ke 3.
Sedang dua kelas Kolibri yang dibuka panitia semuanya mengeluarkan juara yang berbeda, ada Bon Cabe gaco milik Pepenk Ito asal KNI Sby yang berhasil tampil menawan dan mencuri perhatian juri yang bertugas hingga iapun berhasil menjadi juara 1 dikelas Kolibri A, yang disusul oleh Honda Jazz gaco milik Jack Jav asal KKNB Bali yang juga sukses tampil ciamik dan menjadi pemenang di kelas kolibri B.
Diakhir acara panitia GJM Comonity yang diwakili oleh Om Joe, mengucapkan banyak terima kasih kepada para kicaumania yang sudah hadir dan mensuport penuh gelaran Pahlawan Cup I, dan tak lupa panitia dan para juri yang bertugas juga meminta maaf apa bila selama gelaran berlangsung ada kesalahan baik itu yang disengaja ataupun tidak ungkapnya di akhir gelaran pada hari Sabtu kemarin.
Daftar Juara Pahlawan Cup I New GJM Comonity Sidoarjo (10/11)