Kontes

Tanpa Target LB “Nabila” Boyong Trophy di Gebyar LLBN Feat RI Bangkalan

Gelaran Gebyar LLBN (Lovebird Lover Bangkalan Ningrat) feat RI (Radjawali Indonesia), Minggu 15 Juli 2018 menjadi pesta mania lovebird Pulau Madura dan sekitarnya. Tidak kurang 600 mania love bird dari 14 kelas yang dibuka, ikut ambil bagian meramaikan even yang dihelat di gantangan Shohib SF Tonjung Burneh Bangkalan,

“Kami sengaja membuat lomba yang hanya membuka kelas love bird saja, dengan tujuan sebagai bentuk apresiasi kepada mania kekekan,” jelas Zainal Arief sebagai penyelenggara. Beberapa peserta mengaku bahwa gelaran ini menjadi sebuah tantangan bagi peserta. Bagaimana tidak, peserta harus benar-benar mempersiapkan burungnya agar bisa mengikuti setiap kelas yang dilombakan.

Gebyar LLBN Feat Radjawali Indonesia Bangkalan,Kontes Burung Madura,Foto Juara Partai Final
Peraih juara di Kelas Partai Final, seluruh hasil pendaftaran dibagikan lagi.

Beda halnya dengan lomba yang membuka kelas kicauan, dimana peserta memiliki jedah waktu untuk mempersiapkan burung miliknya. “Untung saya bawa beberapa burung love bird, sehingga bisa ikut kelas demi kelas. Jika hanya bahwa satu, pasti tak aka nada burung yang mampu,” papat Pa’ong Modung BC Blega Bangkalan.

Hal senada dilontarkan Dipo Ronggo Team Pamekasan. Bersama love bird Nabila andalannya, Dipo mengaku tak menyangka bisa mengukir prestasi di ajang yang penuh tantangan ini. Nabila berhasil meraih podium pertama kelas Dewasa A, podium ketiga Dewasa C dan Partai Final podium keempat. “Saya hadir tanpa persiapan apalagi target menang, tujuan kami adalah silaturrahmi dan mengajak peserta untuk menghadiri acara kami minggu depan,” jelas Dipo.

Gebyar LLBN Feat Radjawali Indonesia Bangkalan,Kontes Burung Madura,Foto Tim Ronggo Pamekasan
Ronggo Team Pamekasan sukses loloskan LB Nabila diurutan kejuaraan.

Bentuk apresiasi yang diberikan salah satunya adalah dengan membuka kelas penyisihan A dan B. Para juara di kelas ini kemudian dipertemukan kembali dipartai final untuk memperebutkan juara 1 sampai 4. Nah, seluruh hasil pendaftaran peserta kelas penyisihan A dan B, diberikan kepada pemenang 1 sampai 4 dengan rincian yang sudah dibuat oleh panitia.

Baca Juga :  Tanpa Perlawanan, “Dewa Dewi” dan “Sapo’Angin” Terdepan di Acara Kerek Bareng Pengda P3SI Bangkalan

“Panitia tidak mengambil keuntungan dari hasil penjualan tiket kelas penyisihan A dan B karena seluruh uang pendaftaran kami serahkan kepada para pemenang. Jumlahnya memang tidak sama antara juara 1 sampai 4, nilai yang didapat oleh para juara kami sesuaikan,” tambah Zainal Arief.

Gebyar LLBN Feat Radjawali Indonesia Bangkalan,Kontes Burung Madura,Foto Kru Panitia
Panitia poses bareng usai melakoni gelaran khusus mania love bird.

Yek Muhammad, tokoh perburungan Pamekasan mengaku senang dengan cara demikian. “Inilah bentuk fair play panitia terhadap tiket yang sudah dijual. Mereka tidak mengambil untung. Seharusnya hal ini bisa ditiru oleh penyelenggara lain agar lomba bisa tetap semarak,” terang Yek Muhammad.

Rasa puas hadir digelaran LLBN feat Radjawali Indonesia Bangkalan ini juga dirasakan Ronggo Team Pamekasan. Meski hadir tanpa target, namun beberapa andalan mereka berhasil menembus urutan kejuaraan. “Alhamdulillah, hasil yang harus kami syukuri karena bisa memasukkan beberapa jago sebagai juara dan berhasil membawa pulang trophy juara,” kata salah satu anggota Ronggo Team.

Secara keseluruhan, acara berlangsung sukses dan lancer. Juri Radjwali Indonesia memapu menjalankan tugasnya dengan baik dan benar. “Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada peserta yang telah hadir dan kami juga meminta ma’af jika ada hal-hal yang kurang berkenan,” lanjut Zainal Arief.  *kb10

Daftar Juara di Gebyar LLBN feat RI Bangkalan, Minggu 15 Juli 2018

Related Articles

Back to top button