Profil

Ring Raja Quinssha Siyap Gairahkan Komunitas Murai Medan di Kaltim

Komunitas penggemar Murai Medan di Kalimantan Timur (Kaltim) nampaknya semakin hari tambah bergairah. Pasalnya EO perlombaan terus membuka kelas sebagai bentuk apresiasi. Seperti Radjawali Indonesia yang terus membuka kelas murai non gembung selain murai borneo pada tiap gelarannya terus mendapat hati pada komunitas murai non gembung yang tiap harinya semakin bertambah pesertanya.

Salah Satu amunisi Novi di murai bebas.

Salah satu komunitas murai medan Kaltim Ring Raja Quinssha yang dibangun Novi Tenggarong juga terus bersemangat mendatangkan burung berkualitas. Selain untuk dilombakan komunitas ini juga saling sharing tentang ternakan murai medan. Jadi sesame komunitas bisa saling silang gacoannya untuk mencari trah terbaik.

Novi Tenggarong (kanan)

“Selain kami berlomba indukan kualitas saling kita silang dengan anggota lainnya supaya mendapatkan trah yang bagus. Jadi tidak hanya ada di Tenggarong saja Ring Raja Quinssha bisa juga ada anggota yang di Samarinda, Balikpapan dan lainnya. Karena tujuan kita juga sama ingin melestarikan kelas murai non gembung di perlombaan kaltim yang sempat hilang lama diperedaran. Dalam lomba BKN Cup I (29/8) ada beberapa Raja Quinsha yang masuk daftar kejuaraan bahkan juara 1,” sebut Novi pada kontesburung.com. /// kb5

Baca Juga :  Murai Batu Pasopati Debutan Baru H.Sofa, Raih Double Winner di Anniversary Iqbal Rossi Tangsel

Related Articles

Back to top button