Partai “Hidup Mati” di Arena Crystal BC Banyuwangi, Kresek Team Dominasi Juara Anis Merah
Latpres rutin bertajuk “Jum’at Spesial” kemasan Mr.Wendra bersama kru Crystal BC. Serta dikawal oleh tim juri Radjawali Indonesia DPC Banyuwangi, hari Jum’at 30 Maret 2018 kemarin. Betul-betul jadi partai “hidup mati” atau “partai neraka” bagi gaco-gaco terbaik yang ada di kota Gandrung Banyuwangi dan sekitarnya.
Lihat saja, dengan tradisi tanpa teriak dan komitmen tim juri yang fair play. Pertarungan seru di arena Crystal BC Pujasera tersebut berlangsung ramai dan ketat. Dan meskipun begitu, tapi semua masih dalam suasana aman, lancar serta kondusif. Di arena gaco-gaco pada bersaing, namun sang pemilik tetap telihat guyub rukun.
“Terima kasih atas dukungan dan kehadiran teman-teman di Crystal BC. Dan Alhamdulillah, hari ini peserta yang hadir sangat menggimbarakan. Saya atasnama panitia dan mewakili tim juri yang betugas. Mohon ma’af, bila disepanjang acara ini masih ada kekurangan,” tegas Mr.Wendra selaku penanggung jawab acara.
Dan kelas-kelas yang paling ramai dan seru persaingannya. Kelas LB Baby, LB Junior, LB Dewasa, Cucak Hijau serta kelas Anis Merah. Karena di empat kelas tersebut, panitia meyiapkan tropy untuk burung terbaik. Sehingga tak keliru kalau para gaco-gaco tersebut berusaha keras untuk menjadi yang terbaik dilaga perang bintang ini.
Hasilnya ada beberapa gaco unggulan yang mampu mendulang sukses dan meraih gelar the best. Seperti di kelas LB Baby, Pentet besutan Mr..Ipang dari Celeng SF Banyawangi. Meski hanya sekali merebut juara 1 dna juara 2. Tapi Pentet berhasil memboyong gelar The Best LB Baby. Karena berhasil mengumpulkan total poin tertinggi.
Selanjutnya di kelas LB Junior, setelah melalui persaingan ketat. Akhirnya Rarung yang diusung oleh Mr.Oka dari SGT Banyuwangi. Berhasil mencuri dua gelar juara 1 (double winner) di kelas tersebut. Dan dengan mengantongi total poin tertinggi, Rarung juga suskes memboyong tropy The Best LB Junior.
Berikutnya untu kelas LB Dewasa, yang persaingannya juga tak kalah seru. Namun Baygon besutan Mr.Jack Alief dari KLB Oseng yang memang sudah sering kali moncer diberbagai lomba lintas arena di Banyuwangi. Rupanya mampu lolos dari kepungan lawan-lawannya. Dan Baygon berhasil mendapat gelar The Best LB Dewasa.
Untuk kelas Cucak Hijau, yang memang kota Gandrung ini gudangnya jawara-jawara ijo. Setelah melalui persaingan ketat antara Torres, Histerys dan Mahesa. Akhirnya tropy The Best Cucak Hijau berhasil diboyong oleh Histerys andalan Mr.Maman Yoga. Itu setelah Histerys mengumpulkan total poin tertinggi dari juara 1 dan juara 2.
Tapi untuk kelas Anis Merah yang mulai bangkit kembali. Amunisi yang diusung oleh Kresek Team, rupanya mampu mendominasi gelar juara kelas ini. Lewat aksi Agus, Pajero dan Bodos, nama Kresek Team pun berkibar. Bahkan Pajero milik Mr.Hadi, dinobatkan sebagai The Best Anis Merah, setelah masuk juara 2 dan 1.
Dan nominasi kejuaraan selengkapnya, bisa dilihat di box daftar juara. *kb2