Data Juara

Juara Latber Priandra Group Magetan (28/10): Sengit di Semua Kelas, LB Mia di Take Over Mr. Very 27

Ajang Latber Priandra Group tuntas, Minggu (28/10/2018), di gantangan Jl. Samudra, Mojopurno, Magetan. Latber kali ini pun berlangsung meriah, beberapa kelas pun nyaris dipadati peserta, seperti di beberapa kelas Love Bird dan Murai Batu. Al hasil, persaingan adu seting antar burung pun berlangsung sengit. (daftar juara ada dibawah berita)

Di kelas Love Bird dewasa A Bintang, Khinan, Love Bird milik Keysha dari Zhawo BC berhasil meraih poin terbanyak dan berhak atas bendera koncer A. Sedangkan di kelas dewasa B Sejati, giliran Love Bird Egg Racing milik Mr. Anung dari Muntaha BF yang berhasil menuntaskan Latber dengan raihan poin tertinggi. (klik foto-foto untuk memperbesar)

Selain kelas utama dewasa yang dijubali peserta, salah satu kelas Love Bird yang tak kalah ramainya adalah kelas Bursa Dewasa. Mercon, Love Bird dewasa milik Antok Kacuk dari Grudak Gruduk SF sukses menjalankan perintah sang pemilik dengan mendulang poin terbanyak dan berhak atas bendera merah dari para juri.

Yang menarik terjadi di kelas Paud Bursa, dimana Mia, love bird yang awalnya dimiliki Mr. Kriwul dan menjuarai kelas ini, di take over oleh Mr. Very 27 melalui perawatnya Mr. Bopeng dengan nilai mentok. Bagaimana dengan kelas PAUD A Bintang? Di kelas ini, Virus, Love Bird Mr. Kaji dari Hohohihe AE memungkasi Latber dengan menjuarai kelas ini.

Sengit. Kelas Murai Batu berlangsung meriah, persaingan ketat di kelas ini.

Di kelas Ocehan, sengitnya persaingan adu seting juga terjadi, seperti di kelas Murai Batu dan kelas Kenari. Di kelas Murai Batu, tercatat nama Keramat Jr milik D.W.P asal Lumintu SF, dimana setingannya kali ini berhasil membongkar materi-materi yang dimilik Keramat Jr. dan berhasil memukau Juri dari dari NzR Indonesia dan berhak atas podium 1.

Seperti di gantangan-gantangan lain, tren Kenari yang mulai dipadati peserta juga terjadi. Dua kelas yang dibuka, yakni kelas Kenari A Bintang dan Kelas Kenari B, juga nampak cukup diminati peserta. Hari baik bagi Kenzo, Kenari milik Alfian dari Sultan SF, yang menjuarai kelas Kenari A Bintang, dan nyaris double winners, jika saja tidak terganjal Snow White di kelas Kenari B, yang tuntas di posisi 1.

Mr. Adi Kris selaku komandan gantangan ini, mengungkapan Latber kali ini sukses dan berlangsung lancar kondusif. “Saya ucapkan terima kasih pada seluruh kicaumania yang sudah hadir, dan mohon maaf jika ada kekurangan selama Latber. Dan jangan lupa, Minggu depan kita ketemu lagi di gantangan Priandra,” ucap Mr Adi Kris. Selamat untuk para juara.

klik untuk memperbesar

Related Articles

Back to top button