Gelaran VR 46 Enterprise, Alternatif Baru Kicaumania Depok dan Sekitarnya
Kehadiran VR 46 Enterprise yang didirikan Mr Ferly VR 46 menjadi alternatif baru kicaumania wilayah Depok dan sekitarnya. Di lapangan permanennya Jl Raya Limo Cinere (Depan Kantor Kecamatan Depok), Maruyung Depok kicaumania pemula maupun pemain lawas bisa saling menjajal gacoan sambil bersilaturahmi.
Kemeriahan ini tampak digelaran Mega Latber, Selasa (1/5) lalu. Peserta benar-benar menikmati jalannya even tersebut. Panitia membuka 3 sesi murai batu, salah satunya kelas Best of The Best (BOB). Hari itu juara Murai Batu BOB dimenangkan oleh Dewa Ruci milik Jeun dari SBC 88 Depok.
Sebelum tampil di kelas BOB Dewa Ruci berhasil unggul sebagai juara pertama dikelas Murai Batu VR 46 mengalahkan Pitoeng milik Rian dari Car SF. Kemenangan berikutnya berlanjut hingga kelas BOB yang dibuka diakhir acara.
SIMAK JUGA : Daftar Juara Mega Latber VR 46 Enterprise Depok Jawa Barat
Sebenarnya Dewa Ruci hari itu nyaris saja hattrick, sayangnya disesi Murai Batu Limo dia harus puas menempati posisi runner-up setelah dikalahkan oleh Pasopati gaco andalan Wanta dari The Dream Team yang menempati juara pertama.
Kelas lain yang tak kalah menariknya ada disesi cucak hijau, pihak panitia membuka 3 kelas Cucak Hijau, yakni Cucak Hijau VR 46 yang dimenangkan Raja Molor milik Rusdy dari Toper BC. Sementara dikelas Cucak Hijau BOB juara pertamanya dimenangkan Bejo milik Anto juga dari Toper BF.
Selain persaingan gaco-gaco di atas tadi juga banyak burung debutan yang baru mengorbit prestasinya khususnya dikelas lovebird. “Semoga gelaran ini menjadi sarana untuk bersilaturahmi kicaumania Depok dan sekitarnya,” kata Mr Ferly.
Awalnya Mr Ferly VR46 sendiri dikenal sebagai pemain murai batu lewat burung andalannya VR46 (Rossi). Belakangan, dia mencoba mengembangkan ex lapangan JP Enterprise. “Lapangan ini kami kembangkan lagi, untuk memenuhi kalangan kicaumania khususnya para pemula dengan tiket murah meriah,” jelasnya lagi.
Dalam mendirikan lapangannya ini dia menggunakan juri-juri independen. Ya, pihaknya memang mengunakan juri-juri VR46 Enterprise tetapnya yang secara rutin tugas di lapangan ini.
Sejatinya, selain ada even rutin dari VR 46 Enterprse di lapangan ini juga ada Limo Enterprise yang juga menggelar jadual latberan dua kali dalam semingu, Rabu dan Sabtu. Keduanya masih tetap dalam satu manajemen even organiser yang didirikannya.
Untuk itu, dengan kemeriahan setiap latberan/latpresnya membuktikan kehadiran even organiser binaannya bisa diapresiasi kicaumania wilayah setempat. “Alhamdullilah Mega Latber yang kami gelar hari ini berjalan lancar dan penuh ceria. Terimakasih untuk para kicau mania dan lovebirdlovers atas kesediaannya menghadiri gelaran kami,” ujar dia.
Lebih lanjut dia menjelaskan, “Kami tunggu digelaran-gelaran rutin berikutnya. Mohon maaf jika dalam gelaran ini ada kekurangannnya. Ohya jangan lupa kami tunggu dieven berikutnya Sabtu (12/5) mendatang di Limo Enterprise di lapangan ini, tiket Rp 70 ribu hadiah Rp 1,5 juta,” pungkasnya di akhir acara. (kb-4)