BKB BC – SAMARINDA : Sabet Juara BC di Tepian Cup I
Tepian Cup I Samarinda (3/12) merupakan momentum yang tidak akan dilupakan oleh punggawa BKB BC Samarinda. Meski even ini merupakan hasil karya kebersamaan antara BC – SF Se – Samarinda namun untuk perebutan tempat terbaik tetap dilakukan secara fair play. Dan hoki itu datang kepada BKB BC yang siang kemarin tampil all out bersama seluruh armada terbaik diturunkan sehingga mampu dinobatkan sebagai BC terbaik. H. Helmi, H. Taufik WB, H. Jati dan lainnya yang selalu all out ikut mengawal perjalanan BKB BC berlomba baik lokalan, Regional, Nasional juga merasa bersyukur dengan capaian prestasi terbaru ini.
“Memang even ini, kita bangun bersama akan tetapi bila persaingan antar BC maupun SF dilakukan secara fair play dan sportif jelas beda rasanya sangat enak dinikmati. Dan persainganpun hanya diselesaikan dilapangan lomba tidak harus dibawa keluar arena karena sejatinya semua kicaumania adalah keluarga dengan berangkat dari hobi yang sama yaitu menggantang burung. Kalah menang menurut kami tidak jadi soal karena namanya hoby juga faktor hoki juga ikut mempengaruhi,” tandas H. Jati diamini H. Taufik WB.
Selain itu andalan utama BKB BC pada love bird Gombloh yang sudah menjadi icon Nasional tim beratribut orange tersebut juga berkesempatan menggondol juara terbaik dengan masuk juara 1,1,1,1,2 sehingga kemenangan BKB BC tersa sangat sempurna karena juga menempatkan salah satu jawara terbaiknya masuk nominasi burung terbaik.
H. Helmi sang empunya Gombloh juga tetap seperti biasanya selalu low profile meski besutannya sudah banyak menorehkan tinta emas pada lomba – lomba lainnya. Ditambah lagi terbaik kenari kecil Air andalan Rizal.
“Alhamdulillah Kang, Gombloh bisa support BKB BC namanya main pada tim jelas bukan kekuatan individual akan tetapi kebersamaan selaalu dikedepankan. Kalaupun besutan saya masuk koncer semuanya hanya untuk kepentingan tim bukan pribadi,” tutur H. Helmi dengan senyum khasnya.
Jiwa kebersamaan yang ditunjukkan H. Helmi patut diacungi jempol karena sebagai punggawa dalam satu tim dia berharap tidak ada yang diistimewakan semua sama dengan membawa 1 bendera yaitu BKB BC. “Kadang gacoan kita diatas juga kadang dibawah sehingga itu bisa sebagai saling menutupi dengan gacoan teman – teman lainnya di tim,” pungkasnya.