Bererong Hartono Laros Kembali Puncaki Kelas Cucak Rowo Ring Pakde Karwo Cup VIII, Setelah Juarai Piala Raja
Dalam tiga pekan ini, cucak rowo Bererong sudah mencatatkan prestasi yang luar biasa di kancah nasional. Dua event besar berhasil dilaluinya dengan hasil sempurna. Juara pertama di ajang Piala Raja dan pada Minggu, 14 Oktober 2018 kemarin di event Pak De Karwo Cup VIII di Surabaya, debutan Hartono Laros Bali ini kembali mengukir sejarah dengan meraih posisi teratas.
Bererong sudah dua kali mengisi pundi poin Duta Giri Prasta Cup III sehingga berhasil dinobatkan sebagai juara umum runner up BC. Tentunya bersama pasukan Bali Peace yang tidak pernah luntur mengibarkan bendera buat Bali di kancah nasional.
Bererong tampil perfoma di dua lomba yang penuh gengsi ini, tidak terlepas dari kualitas materi yang ada pada Bererong. Tidak saja volumenya yang keras menghentak, tetapi yang utama adalah ropelannya yang terus menggulung. Ketika lawan mencoba untuk bersuara, Bererong langsung menimpali dengan rolingannya yang panjang-panjang.
Selain Bererong, sederet gaco baik di kelas punglor merah, kenari, cucak jenggot, murai batu dll ikut menyumbangkan poin buat Duta Giri Prasta Cup III. Setelah beruntun main di Jawa, kini saatnya kicau mania Bali bermain di kandang sendiri. Dan segenap panitia Giri Prasta Cup III semakin sigap mempersiapkan perhelatan akbar yang bakal digeber, Minggu 4 November 2018 mendatang dengan hadiah utama undian doorprize sebuah mobil baru. *kb3