Profil

Kenari YS Milik Mr.Aldi Pakades SF Depok: Spesialis Jawara Kelas BOB

Dalam even yang digelar EP Pejaten Jakarta Selatan, Minggu (21/10)  lalu terutama dikelas Kenari Srandard A dan Kenari Best of The Best (BOB) ada burung kenari yang tampil gemilang dan menarik perhatian. Adalah YS sipelanggan BOB yang juga tangguh diturunkan di even siang maupun malam.

Mr.Aldi dari Pecinta Kenari Depok dan Sekitarnya (Pakades) Team sampai saat ini dikenal konsisten main dikelas kenari. Bersama YS kenari andalannya dia kerap menjuarai diberbagai even penting, khususnya di kawasan Jabodetabek dan sekitarnya. Dan yang paling gres, burung ini moncer dua kali digelaran EP Pejaten dengan juri Ronggolawe Nusantara.

Kenari Aldi Pakades Depok
Dikawal di rumah dan di lapangan oleh Cang Acoy

Ada yang menarik dari rangkaian prestasi burung ini sejak ditangan Mt Aldi. Burung tersebut selalu menjuarai dikelas kenari khusus BOB. Tidak hanya itu YS  juga kerap dinobatkan sebagai juara kenari terbaik.

Alasannya selalu diturunkan dikelas Kenari BOB maupun sesi Kenari Terbaik, tak lain karena menjadi tantangan tersendiri buatnya, sejauh mana ketangguhan stamina burung yang turun dibeberapa sesi. Dengan begitu menjadi real sebagai juara sejati, karena kan yang turun di BOB maupun Kenari Terbaik harus memenuhi kriteria disesi sebelumnya  hanya burung yang masuk tiga besar yang turun dikelas ini,” jelasnya.

Kenari Aldi Pakades Depok
Thropi Juara YS

Hingga  saat ini tercatat sudah 25 thropi juara kelas Kenari BOB yang dikoleksi YS dari berbagai EO. Boleh dibilang merupakan jawara lintas EO.

Karena kesibukannya sebagai auditor investigasi salah satu lembaga pemerintah, membuat aktifitasnya di luar kota lumayan padat. “Kalau saya lagi diluar kota, YS sudah ada yang mengawal ke lapangan. Cang Acoy, yang juga merawat kesehariannya. Kadang dia turun di lomba malam juga sampai rumah pulang jam tiga  pagi, hehe,” ungkapnya.

Baca Juga :  Tingginya Antusiasme Kicaumania Kunjungi Stand BMW Master  Indonesia Disetiap Lomba

Lantas sejak kapan Mr Aldi mengkoleksi gaco handalnya ini? Kurang lebih sudah hampir 10 bulan keberadaan YS ditangannya. Berawal suatu saat dia dikabari ada seekor kenari bagus dengan materi lagunya yang mewah dan berdurasi kerjanya yang hebat.

Kenari Aldi Pakades Depok
Kenari YS

Setelah sepakat, kemudian dia langsung memantaunya dalam sebuah gelaran Raden Enterprise di kawasan Depok. “Waktu itu ada kelas BOB, disaat sesi pertama sudah langsung saya take-over dan akhirnya juara di sesi BOBnya,” jelasnya.

Ketika itu namanya masih Yellow. Nah, disaat pindah ketangannya langsung ganti nama menjadi YS. Sejak itu prestasinya terus melejit, hampir setiap pekannya selalu meraih gelar juara pertama dari sejumlah even organiser yang diikutinya.

Kenari Aldi Pakades Depok
Piagam JuaraYS

Perjalanan prestasinya terus melejit dalam setiap rangkaian gelaran yang diikutinya setiap pekan. Hingga akhirnya burung memasuki fase mabung alias ganti bulu. Dan setelah menyelesaikan masa mabung ini justru prestasinya semakin mapan, baik dilatberan, latpres hingga regional dan nasional.

YS merupakan burung kenari standar kecil yang tidak hanya memiliki materi mewah dengan durasi kerjanya yang hebat. Tapi tipe kerjanya di lapangan kalau sudah ketemu lawan selalu duduk anteng dengan kinerja stabil anti ruji, tidak mudah terpancing birahi lawan dan gampang bunyi dengan gaya main 1 titik nagen yang merupakan keistimewaannya.

 

Perawatan Harian

Karena kesibukannya dalam pekerjaan, membuatnya dia mempercayakan pada Cang Acoy untuk merawat kesehariannya. Menurut Mr Aldi untuk perawatan rutin harian YS dan beberapa amunisi lain sama tidak ada perbedaan.

Secara rutin setiap pagi dan sore kandang selalu dibersihkan supaya burung tetap sehat, pakan untuk canary seed terdiri dari beberapa produk sesuai selera burung masing-masing sedangkan untuk ekstra fooding setiap hari berubah, mulai dari timun, jagung, selada air,    pakcoy, apel, telur puyuh dan lainnya. Diberikan secara berselang seling bergantian.

Baca Juga :  Nova ABG-NZR Bali, Siap Launching NZR 26 Agustus 2018 di Tabanan

Kini dengan perawatan rutinnya ini, dari total 13 ekor kenari amunisi di kediamannya sudah ratusan kali mencetak sertifikat juara. Dan dia berharap dieven Presiden Cup V besok burungnya bisa tampil maksimal, begitu juga kinerja jurinya diharapkan lebih fair play dan semoga saja ada hokkynya. *kb4

Related Articles

Back to top button