Latber Ring Akya Kamal Madura Buka Kelas Love Bird Paud M1 Khusus Buat Pemula

Tidak dapat dipungkiri bahwa saat ini love bird menjadi kelas favorit dalam setiap gelaran hobi burung berkicau, baik itu latber, latpres ataupun lomba. Bukan sesuatu yang baru jika kelas burung kekekan ini mampu mendomibahkan ada penyelenggara yang berani menggelar lomba khusus untuk kelas love bird saja.
Kenyataan inilah yang berimbas makin sengitnya persaingan dikelas love bird. Bahkan kualitas love bird saat ini, bisa dikatakan mengalami meningkatan yang sangat dahysat. Durasi yang dikeluarkan oleh burung setiap kali mengeluarkan suara kekean terbilang panjang. Durasi panajng ini ternyata tidak hanya terjadi pada kelas love bird dewasa saja, namun love bird muda atau yang popular disebut paud atau balibu, juga mengalami perkembangan yang luar biasa.

Paud-paud dengan durasi minim akhirnya harus kalah bersaing dengan burung yang memiliki durasi panjang. Padahal jumlah mereka yang memiliki paud seperti itu tidaklah kecil, Angkanya lumayan besar. Untuk memberikan solusi agar mereka bisa tetap tampil dan melombakan burungnya, Rois Akya memandang perlu untuk mengambil tindakan.
Bersama Ring Akya, gantangan miliknya yang terletak di belakang Koramil Baru Kamal Madura, Rois membuka khusus kelas Love Bird Paud dengan durasi sedang yakni kelas Paud M1. “Saya lihat banyak pemain love bird yang punya burung, namun durasinya tidak panjang, padahal mereka ingin bisa juara. Jika turun dikelas paud pada umumnya, pasti akan kalah bersaing, akhirnya kami ambil langkah membuka kelas Paud M1,” jelas Rois.
Keputusan ini nampaknya diterima banyak peserta. Seperti dalam gelaran Latber Ring Akya, Sabtu 29 Septermber 2018 peserta mampu mencapai angka 20 sampai 30 burung. Mengingat masih baru, maka jumlah peserta belum begitu besar, namun Rois mengaku yakin nantinya jumlah tersebut akan terus bertambah. “Sekarang saya masih memulai untuk kelas Paud M1, saya yakin kedepan jumlah peserta bisa lebih besar lagi,” imbuhnya. *kb10.




