Kontes

Didukung Taruna Merah Putih, SLT dan Densy Juara Umum di Buruan Cup 1 Tabanan

Ditandai pelepasan burung ke alam bebas yang dilakukan Ketua DPD Taruna Merah Putih Propinsi Bali Ida Bagus Jagra Wibawa, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Tabanan I Nyoman Arnawa, S.Sos, Ketua DPD Taruna Merah Putih Kabupaten Tabanan I Gede Wirama, seluruh panitia dari Buruan Bird Club, lomba burung berkicau bertajuk Buruan Cup 1 kerjasama Buruan BC dengan Oriq Jaya DPW Bali, Minggu 10 Juni 2018 di lapangan Umum Desa Buruan Penebel Tabanan dimulai diawali dengan naiknya kelas punglor merah.

sa
LEPAS BURUNG: Simbol Pelestarian

Bucex yang diusung Gus Rai menjadi gaco perdana yang berhasil naik podium dan mendapat kehormatan dari pimpinan sayap partai berlambang banteng bermoncong putih Jagra Wibawa sebagai penancap bendera favorit A. Namun persaingan yang sangat ketat di tengah turunnya gaco-gaco merah terbaik Bali ini membuat peta juara terus berubah. Di leg kedua giliran Histeris yang naik tahta. Tapi Luna Maya yang menyimpan tenaga sukses naik tangga menuju puncak di leg ketiga. Di laga keempat giliran Govinda menjadi sang juara. Namun Luna Maya sukses menyandang gelar merah terbaik setelah mengantongi dua tambahan juara tiga.

sa
BUCEX: Punglor Merah Perdana yang Naik Podium

Diawali panasnya persaingan di kelas merah, pertarungan pun berjalan sengit di setiap kelas lainnya. Seperti di kelas cucak ijo dengan meledaknya pendatang baru Gerhana yang diusung Raditya dengan melibas dua kelas dari empat kelas yang disediakan. Sekaligus mengantarkan Gerhana sebagai cucak ijo terbaik.

sa
SLT: Juara Umum BC

Laga panas lainnya yakni kelas murai batu. Tampilnya para jawara seperti Pecut Sakti, Rolex, Jenderal Muda di kelas paling bergengsi ini membuat suasana menegangkan. Terlebih lagi manakala Jenderal Muda milik Mr. Komang mendapat koncer A di leg pertama. Perang masih terus berlanjut. Giliran Rolex di babak berikutnya naik podium. Namun Pecut Sakti tidak mau ketinggalan dan sukses duduk di singasana. Sebagai penentu untuk menunjukkan kualitas kestabilan para jawara di laga keempat ternyata ditiadakan sehingga Jenderal Muda Pun berlenggang menjadi murai batu terbaik.

sa
DENSY: Juara Umum Single Fighter

Tak kalah eboh di kelas kacer yang saat ini menjadi gunjingan para selebriti kicau mania. Naiknya duet Pajero dan Pajero Sport membuat panas kacer mania Bali. Namun siapa yang menduga Raja Goyang berhasil menggoyang sang jawara. Debutan Gus Gimbal sukses menyodok ke puncak. Namun perang masih berlanjut. Pajero akhirnya membuktikan kualitasnya yang juga diikuti Pajero Sport di posisi kedua. Pajero memantapkan langkahnya di laga ketiga duduk di puncak dan memastikan sebagai kacer terbaik.

sa
JURI ORIQ: Dikepung Bidadari Taruna Merah Putih Desa Buruan

Walaupun suhu udara terbilang dingin, namun para peserta terasa kepanasan lantaran perseteruan terus berlanjut dari kelas ke kelas. Namun di pengujung acara, SLT yang digawangi D’Antoni dan Densy memenangkan pertarungan perebutan juara umum BC dan single fighter. D’Antoni mengandalkan Bidadari dan Nyai Domas yang unggul di kelas love bird dan juga dukungan dari kicau mania yang hadir. Begitu juga Densy yang kini mulai aktif berlomba memenangkan juara umum SF setelah dukungan terus mengalir dari para pemain yang hadir. Seluruh panitia yang diwakili Pongex, M Nugraha, Gede Wirama, Zainal Abidin dan Gede Suarjaya mengucapkan terimakasih kepada seluruh kicau mania yang hadir meski dalam suasana hari raya Kuningan dan menyongsong hari raya Idu Fitri antusias kicau mania yang hadir begitu luar biasa. Seraya memohon maaf jika ada hal-hal yang kurang berkenan. *kb3

Related Articles

Back to top button