Tampil Menawan 81 Junior, Centil Dan Senja Raih Double Winner Di Latber Minggu Akhir Tahun KSBC Surabaya
Diminggu akhir penghujang tahun 2018, tampaknya menjadi hari yang istimewa bagi 81 Junior gaco pendatang baru milik R Efendi yang beralamat di Golf II ini, sukses tampil menawan saat turun di gelaran Latber rutin gantangan KSBC yang di helat pada hari Minggu (30/12) kemarin.
Iapun berhasil meraih double winner dengan menjadi juara 1 dikelas Lovebird A dan B, sedang di sesi selanjutnya ada Centil yang juga sukses meraih double winner dengan menempatkan dirinya sebagai juara 1 dikelas Lovebird C dan D.
Sedangkan di kelas Balibu, tige kelas yang dibuka oleh panitia menelurkan juara yang berbeda ada, Ratu Gedek gaco milik Dhany RK asal Squad Awang juga berhasil keluar sebagai juara 1 dikelas pembuka Balibu A, yang di susul oleh Marco dan Sesei yang juga berhasil menobatkan dirinya sebagai juara 1 dikelas Balibu B dan C.
Dikelas Cucak Hijau tampaknya para pasukan Diponegoro Team sukses mendominasi jalannya lomba menurunkan dua gaco andalannya, yakni Marques gaco milik Mr Imam dan Hummer gaco andalan Huda Satria, Merekapun berhasil mencuri perhatian para juri yang bertugas dengan sederet materi yang dibawakan dengan volume tembus kedua gaco inipun berhasil menempati posisi puncak juara 1 dan 2 di kelas Cucak Hijau A.
Dikelas Kolibri kali ini ada Rastamocca gaco milik Lemantaman asal KNI Sby yang berhasil keluar sebagai juara 1 dikelas pembuka Kolibri A dengan dikawal ketat oleh Balngkon dan 7up yang menguntitnya di posisi ke 2 dan ke 3. Sedangkan Bonek Bratang gaco milik Burhanudin M yang beralamatkan di Jl Bratang Perintis juga berhasil keluar sebagai juara 1 dikelas Kacer setelah sukses mematahkan serangan Kamprat yang menguntitnya di posisi runner up.
Hellowen gaco milik Teddy YK asal Ring Yakuza yang turun di kelas Ekor Panjang Murai Batu juga berhasil menjadi pusat perhatian di kelas ini, tampil ngotot sejak awal lomba dengan sederet materi yang dibawakan dengan volume tembus dan ditambah dengan gaya ngeplaynya yang khas iapun berhasil keluar sebgai juara di kelas Murai Batu A dengan dikawal Caesar Timur dan Raja Rimba yang berada di posisi ke 2 dan ke 3.
Dikelas Baby M1 kelas dengan durasi ekek maksimal hanya M1 ada Senja gaco milik Sugianto asal ATSF yang sukses menyapu bersih kelas ini, turun di dua kelas yang dibuka oleh panitia iapun berhasil meraih double winner dengan menjadi juara 1 dikelas Baby M1 A dan B.