News

Siapa yang Rindu dengan Gelaran Singo Edan Cup – Malang, Ini Jawabannya !

Malang selalu punya cerita. Begitu mungkin yang bisa digambarkan dengan keragaman kicaumania Malang Raya. Mulai dari ratusan gantangan di setiap jengkal wilayah Kota dan Kabupaten Malang, juga banyak cerita dari berbagai hiruk pikuk lomba besar.

Bila tidak ada aral melintang, Malang bakal punya gawe besar yang sudah teragendakan tiap tahun. Adalah Singo Edan Cup 7, even besar yang menjadi ikon Malang Raya dalam kamus lomba besar blok timur.

Gelaran bakal dihelat 13 Mei di gantangan Denhar BC, Asrama Angkujas Jl. Hamid Rusdi (depan Pasar Bunul) Malang. Gantangan yang baru dibuka Minggu (25/3) dengan sebuah even bertajuk Memperingati HUT BEKANGAD ke-69 Denhar BC.

Menurut Mr. I’ok, tokoh gaek sekaligus pendiri Komunitas Arek Ocehan (KOA) Malang, Singo Edan Cup 7 bakal menjadi sebuah even legendaris dengan kemasan menarik. Panitia bakal membuka tiket Rp 200 ribu hadiah Rp 2,5 juta. Diisi tiga jenis burung yakni murai batu, cucak hijau dan punglor merah. Panitia juga menyediakan doorprize satu unit sepeda motor.

“Sementara kemasan Singo Edan Cup 7 seperti itu, bila ke depan ada perubahan, panitia akan segera mengumumkan melalui media yang sudah sejak awal mendukung gelaran ini,” ujar I’ok yang didampingi tokoh lintas generasi.

Baca Juga :  Latber Spesial Kraton BC Sidoarjo – CH Oziwa Raih 2 Kali Runner Up, LB Baby Kuku Bima Double Winner

Related Articles

Back to top button