Kontes

Panser Muda dan Penipu Kuasai BOB di Gantangan Baginda BC – Surabaya

Latber special yang digeber gantangan Baginda BC minggu (18/03/2018) berlangsung seru dan menegangkan. Pertarungan sengit terjadi di setiap kelasnya, tak terkecuali kelas Murai Batu A, dengan mengeluarkan segudang materi isian, seperti Cililin,Gereja tarung, serta volume yang keras hingga terdengar sampai ke pinggir lapangan.

Kontes Burung
Panser Muda gaco milik Bang Cuplis jawara kelas Murai Batu A.

Membuat Panser Muda gaco milik Bang Cuplis berhasil menyingkirkan semua lawan-lawannya termasuk dua kandidat yang masuk nominasi kejuaraan, di kelas Murai Batu A Panser Muda berhasil meraih prestasi sebagai juara pertama, setelah berhasil menyingkirkan Rambo gaco Feri dari LBF SF yang meraih prestasi sebagai juara kedua, sedangkan peraih juara ketiga diraih gaco besutan Mr. Wisnu yaitu Bad Boy.

Kontes Burung
Nogo Geni gaco besutan milik Satrio jawara Cendet A.

Di kelas Paruh Bengkok penampilan Aileen gaco milik Hendra AJ dari KMS Surabaya dengan kekean super panjangnya berhasil meraih sebagai juara pertama dua kali, kelas Lovebird A dab B.  Romeo Must Die gaco milik MBD dari Monster Army setelah cukup lama berjibaku dengan lawan-lawanya, termasuk dua kandidat yang masuk nominasi kejuaraan.

Kontes Burung
Monster Army jawara Kenari A.

Romeo Must Die akhirnya dapat menyingkirkan Timur Tragedi gaco milik Endy dimana masih satu team dengan Monster Army yang meraih prestasi sebagai juara kedua, juara ketiga berhasil diraih Jagat Raya gaco milik Andy Ty dari Lunetta SF.

Kontes Burung
Mr. Dompes kawal Basudewa niak tahta.

Nogo Geni gaco milik Satrio dari The Racing Star berhasil menjadi jawara kelas cendet. Nogo Geni dinyatakan sebagai jawara setelah berhasil menyingkirkan dua kandidat yang meraih nominasi kejuaraan, satu diantaranya Sera dan Baron gaco milik Erik Subakir yang meraih prestasi sebagau juara kedua dan juara ketiga.

Kontes Burung
Aileen sikat juara pertama LB Dewasa A dan B.

Adalah kacer Basudewa gaco milik Mr. Dompes dari FBC Team tampil dengan top form berhasil membuat terpukau atas penampilannya, alhasil Basudewa mendapatkan apresiasi dari semua juri dengan memberikan bendera warna merah atas penampilannya tersebut.

Baca Juga :  Lima Hari Jelang Bali Shanti Cup IV: Pesanan Tiket Membludak, Penyeberangan Aman

Basudewa berhasil menyingkirkan Cobra Hitam gaco milik  Mr. Berry dari Ardiles yang merauh prestasi juara kedua, sedangkan gaco milik Mr. Bili dari UKA yaitu Pengawal berhasil meraih prestasi sebagai juara ketiga.

 

Daftar Juara Latber Minggu Baginda BC – Surabaya

Related Articles

Back to top button