Diiringi Rintik Hujan, Duta Gresik Raih Juara BC Joko Samudro Cup 2
Meski sempat diguyur hujan deras saat mendekati setengah permainan, Piala Joko Samudro 2 Gresik, berhasil digelar pada Minggu (25/3/2018) di lapangan Semen Gresik, dimana akhirnya lomba kembali dilanjutkan meski rintikan hujan masih turun.
Harus tetap dilanjutkan, menurut panitia, hal ini karena muncul kekuatiran, kalau terlalu lama istirahat lomba bisa molor sebab masih harus main 26 kelas yang rata rata 55 burung, hingga membuat juri harus cukup teliti dalam menentukan juara nominasi atau juara sepuluh besar.
Apalagi pertarungan di setiap kelas cukup seru karena banyak burung bagus bagus yang turun. Kelas Cendet saja tak disangka full 60 gantanan. Anis merah masih isi 50 an burung.
Hanya di kelas Jalak Suren yang kurang seru sebab selain peserta sedikit juga tidak banyak yang kerja maksimal karena dalam kondisi hujan.
Meski demikian ketua penyelenggara yang dalam hal ini juga ketua Komunitas Murai Batu Gresik mengaku puas, meski diguyur hujan deras peserta tetap semangat hingga akhir dan peserta bisa sesuai yang diharapkan yakni mendekati angka 3000 an.
“Kesuksesan kali ini tak lepas dari dukungan teman teman kicaumania baik dari komunitas murai batu maupun komunitas lain seperti Merah, Cendet, Branjangan, Ciblek dan juga kicaumania lain,” ujar Badrus Sholiqin ketua panitia.
Sementara untuk perebutan juara umum untuk SF berhasil direbut oleh H. Said Gresik, sedangkan juara umum BC direbut H. Sabran yang memakai Duta Gresim. Untuk perebutan juara umum kali ini kurang greget karena dari awal tidak ada lawan yang menyaingi perebutan juara umum. Makanya keduanya melenggang mendapatkan juara umum dengan mudah. Ditambah keduanya memakai jasa seorang pemburu poin yang akhirnya bisa menimbun poin tanpa perlawanan.