Kontes

Demit, Jawara Jalak Uret di Latber Jaya BC, Tegalweru – Malang

Meski dikategorikan sebagai kelas eksibisi, minat sejumlah kicaumania tetap terlihat tinggi. Adalah jalak uret, satu diantara kelas eksibisi yang dibuka panitia gantangan Jaya BC, Tegalweru – Malang.

Setiap Minggu latihan rutin ini dihadiri kicaumania kawasan Malang Raya dan Batu. Seperti Minggu (25/2/2018) Budi Pakan pemilik Demit ikut meramaikan kelas jalak uret. Menampilkan Demit, kicaumania yang juga dikenal memiliki gaco berkualitas di jalur murai batu, berhasil memberikan penampilan terbaiknya. Besutan ini berhasil meraih juara pertama.

“Panitia Jaya BC ingin menjaring kicaumania tidak sekadar dari kelas – kelas yang sudah ramai. Gantangan Tegalweru terletak di perbatasan Kabupaten, kebetulan di sekitar area gantangan banyak pemilik jalak uret. Ada baiknya bila mereka yang selama ini hanya dijadikan klangenan di rumah, bisa ikut dilombakan bila ada kelasnya,” ujar Bowo Las, pemilik gantangan Jaya BC.

Sejumlah kelas ‘paceklik’ peserta juga tetap dibuka panitia Jaya BC. Satu diantara pleci, sebuah kelas yang sekitar tiga tahun silam masih berjaya dan menjadi komoditi panitia dalam menjaring masa. Kini, bintangnya tak begitu bersinar lagi. Begitu juga dengan cendet, kelas ini juga minim peserta. Akan tetapi, panitia Jaya BC tetap mewadahi agar pecinta kelas ini tetap bisa menyalurkan hobinya.

 

Daftar Juara Latpres Jaya BC, Tegalweru – Malang

Baca Juga :  Daftar Juara Grand Opening Dewa Agung, Tegalweru - Malang

Related Articles

Back to top button