Daftar Juara Kopdar SMM, Malang
Tak ubahnya seperti lomba besar. Meski bertajuk Kopdar, namun gelaran yang diusung SMM (Seduluran Murai Mania) di gantangan Prasasti Malang (17/9) kembali menjadi daya magnet pecinta Murai lintas Propinsi.
Tak hanya diikuti oleh para member, namun jumlah rekom yang ikut pada latbernya para sultan itu terbilang sangat membludak. Selain dari berbagai kota di Jatim, dari Jateng, Jogja, Jakarta, Jabar, Bali hingga Lombok juga tak ingin kehilangan moment keseruan persaingan untuk memperebutkan prestasi di tiap kelasnya.
Bahkan dengan begitu banyaknya rekom yang ikut menjadi peserta, panitia pun telah mempersiapkan 2 kelas tambahan atau kelas tantangan dengan tiket yang dibanderol Rp 3,3 juta dan Rp 2,2 juta. Sehingga total ada 14 kelas yang dipertandingkan dari yang awalnya ada 12 kelas, dengan tiket mulai dari Rp 550 ribu, Rp 1,1 juta, Rp 2,2 juta dan Rp 3,3 juta.
Dengan adanya kelas tambahan, ternyata hal itu masih belum mampu memenuhi permintaan para peserta khususnya para rekom karena mereka hanya dibatasi melakukan pembelian 2 tiket saja.