Brosur LombaNews

Piala Ketua DPRD Kota Madiun, Satu Unit Sepeda Motor Baru Siap Anda Bawa Pulang

Kontesburung com – Pameran dan lomba burung berkicau tingkat nasional “Piala Ketua DPRD” akan digelar di halaman DPRD Kota Madiun, Jalan Taman Praja, Kota Madiun, pada Minggu 6 Maret 2021, mendatang.

Lomba yang di gawangi langsung oleh Ketua RGN Madiun Agus Martina ini akan dikawal juri-juri nasional dari berbagai blok dan juga yang langsung dihadirkan dari pusat. Tentunya juri-juri berpengalaman dari EO besutan Mr. Prio, yakni Radja Garuda Nusantara.

Ada yang special di gelaran kali ini, yakni di kelas Utama Murai Batu atau kelas Ketua DPRD G-24 tiket Rp. 2 juta, yang berhadiah satu unit sepeda motor baru untuk juara 1. Sedangkan di kelas Wakil Ketua 1 G-24 tiket Rp. 1 juta hadiah juara I 45% (persen).

Lomba Ketua DPRD juga membanderol tiket berfareasi mulai dari Rp. 2 juta hingga Rp. 50 ribu. Sehingga bisa diikuti oleh semua kalangan kicau mania dari berbagai lapisan. Dan pastinya, event ini juga akan dibanjiri doorprize dari sponsor disetiap kelasnya.

Sebagai tambahan informasi, dari info yang diterima kontesurung.com, saat ini pesanan tiket sudah mulai mengalir deras ke panitia, baik dari kicau mania wilayah Karesidenan Madiun maupun dari luar daerah/kota.

Bagi Anda yang ingin mendapatkan tiket bisa menghubungi langsung Mr. Agus Martina di nomor WA – 0812 3039 1824.

Berikut Brosur Ketua DPRD Kota Madiun:

Baca Juga :  Imron Rajawali, Minggu besok Gelar Blega BC Cup di Bangkalan

Related Articles

Back to top button