News

Murai Jamrud Milik Mr.Swet Sukses di H.Wie bie, Terbaik di Batukaru Cup 3 !!!

Minggu 15 Maret 2020 kemarin, dievent Batukaru Cup 3 yang bekerja sama denganJuri BnR Indonesia di gantangan mawang Gianyar – Bali, ada wajah yang tersenyum puas, salah satunya Mr.Swet.

Karena ia bisa membawa pulang oleh-oleh Trophy dari murai andalannya Jamrud. Burung yang sempat juara di H.Wie Bie Cup, kemarin tampil all out di tiga kelas yang disediakan panitia dan sukses menepati Podium 1 & 2. Dengan satu kali mengantongi juara pertama, Jamrud berhak menyandang gelar murai batu terbaik alias BOB.

Itu hasil kerja Jamrud memainkan roll rollnya yang kental membawakan lagu gereja tarung, kenarian, cucak jenggotan dan kolibrian.

Jamrud menjadi murai batu terbaik dilomna Batukaru Cup 3

Ditambah lagu-lagu kecil ini begitu piawai dirangkai menjadi jalinan irama lagu yang apik. Terlebih lagi diselingi besetan cucak jenggotan yang membuat kombinasi antara rolingan dan tonjolannya Cililin dan Cucak Cungkok dibawakan dengan gaya sujud sujud menjadi seimbang dengan juara yang diraihnya.

Tiga kali turun di kelas Batukaru, Aniversary dan Cup 3 Jamrud harus puas menduduki Podium di lag 2 dan 3 karena di laq awal Jamrud diskualifikasi oleh juri, karena turun ke lantai akibat dari shownya yang mewah, meski begitu panitia batukaru cup 3 menobatkan murai batu termewah untuk Jamrud di kelas Anniversary.

Trophy dan piagam saat Jamrut juara 1 di even akbah H.Wie Bie Cup

Jamrud bukan kali pertama meraih di lapangan,Jamrud sudah berulang kali meraih prestasi di Bali bahkan di pulau jawa seperti event Akbar H.Wiebie Cup 1 (8/3) lapangan rampal malang minggu lalu manempati Podium 1 di Kelas Arema bersatu dan podium 6 di kelas lainya.

Saat ini Jamrud sedang berumur matang, sehingga masih bisa berlama lama diturunkan di arena. Untuk itu minggu pekan depan, Jamrud akan turun di event akbar agar bertemu dengan musuh yang pas pula. ‘’Soalnya banyak lomba, kita pilih yang menantang pungkas Mr.Swet,” pada kontesburung.com*kh

Baca Juga :  Gerdon BC Pacitan Makin Matang, Siap Sambut Kicaumania Nusantara di Anniversary Ke VI

Related Articles

Back to top button