Profil

Murai Batu Pesona 56 Milik Mr.Bambang AB Galeh BF Pekalongan, Tampil Mempesona Dihadapan Kicaumania Jabodetabek

Dalam gelaran Piala Tangerang Selatan yang digagas Pelestari Burung Indonesia (PBI) Cabang Tangerang di ITC BSD City, Banten, Minggu (31/3) bertaburkan para bintang. Murai batu Pesona 56 salah satunya. Burung besutan Mr Bambang PKL AB Galeh BF Pekalongan ini tampil mempesona dihadapan publik kicaumania Jabodetabek.

Kerasnya persaingan murai batu blok barat, khususnya Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) tidak meciutkan nyali murai batu Pesona 56. Meskipun burung  ini masih relatif muda, Mr Bambang sang pemilik sudah yakin gaconya mampu menghadapi burung-burung papan atas blok barat. Dan, ternyata terbukti, gaconya menjadi bintang lapangan dieven penuh gengsi ini.

Murai Batu Pesona Milik Mr Bambang Pekalongan
Rayakan Kemenangan di Piala Tangsel

Turun dikelas  utama, Murai Batu Ring Tangsel Pesona 56  harus berhadapan dengan sederet jawara “penguasa” blok barat diantaranya Ketu milik Hendra SGN Team dan Si Pahit Lidah (SPL) orbitan Bonni N dari Mahesa Ratu.

Namun sejak awal digantang hingga menit terakhir, Pesona 56 mampu meredam  aksi keduanya,  mereka masing-masing menempati urutan juara kedua dan ketiga.

Sebenarnya, hari itu Mr Bambang tidak hanya sukses menampilkan Pesona 56 saja, masih ada gaco andalan lainnya, Raja Tega yang juga moncer ditiga besar dikelas Murai Batu Ring Pamulang.

Meskipun terbilang burung masih belia, namun memiliki talenta istimewa. Materi lagunya lengkap dengan aneka jenis burung isian mulai dari suara burung-burung kecil hingga tembakan celilin, cucak jenggot, lovebird dan sejenisnya. Durasi kerjanya juga hebat dari awal hingga akhir.

Kunci kesuksesannya dia selalu mempelajari dan memahami setiap karakter burung. Karena karakter dan kebiasaan burung satu sama lain itu berbeda. Ada yang maunya disendirikan, satu rumah satu burung  sejenis hanya dengan ditemani beberapa burung isian, namun ada juga yang burung yang tidak terlalu bermasalah meskipun serumah dengan beragam burung sejenis bahkan menyatu dengan burung ternakan.

Baca Juga :  Anniversary 1st SMM Batu #3 – Senopati dan Titik Ae, Banggakan Murailovers Mojokerto
Murai Batu Pesona Milik Mr Bambang Pekalongan
Penampilan Murai Batu Pesona 56

 “Nah, Pesona 56 tipe burung sendiri, satu rumah hanya satu jenis dan cukup ditemani sama  burung-burung isiannya, sementara Raja Tega dia ngga masalah dalam satu rumah menyatu dengan burung sejenis lainnya,” terang dia.

Tidak hanya itu, masing-masing kebiasaan burung juga berbeda, misalnya Pesona 56 lebih joss bila diturunkan rutin setiap pekannya. Semakin sering ketemu lawan tambah fighter di lapangan.Jadi bisa diturunkan rutin setiap minggu.

Menangkar Indukan Jawara

Naik podium juara tentu turut membanggakan sang pemilik. Pasalnya,  burung tersebut tak lain orbitan  sendiri AB Galeh BF Pekalongan, penangkaran murai batu yang dirintis Mr Bambang dikota Pekalongan sudah dirintisnya sejak empat tahun silam. Pesona merupakan salah satu anakan dari indukan yang diternakannya. Burung yang masih relatif muda berkode Ring AB Galeh 056 – Ring PBI Silver 1667.

Selain turun ke lapangan, Mr Bambang memang menangkar burung murai batu trah juara. Berawal ketika koleksi burung-burung yang biasanya dia bawa ke lapangan. Ketika itu ada 9 ekor koleksi burung dia yang biasa ke lomba dalam kondisi top form semua, bahkan pernah dalam sebuah even lokalan dia memboyong hingga 5 ekor murai ke sebuah lomba lokalan di kotanya, dan ternyata juara semua.

 “Karena waktu itu bingung kebanyakan, akhirnya saya putuskan sebagian burung jawara andalan saya ternakan, dan ternyata berhasil,” lanjut dia.

Penangkarannya tidak banyak, hanya 8 kandang namun indukan pejantannya burung-burung jawara yang selama ini malang melintang ditangga juara. Salah satu diantara indukannya adalah Raja Sawer.

Saat mengawalinya banyak tantangan yang dihadapi, lazimnya peternak pemula, ditahun-tahun pertama kegagalan kerap menjadi penghambatnya, namun tidak menyurutkan semangatnya untuk membudidayakannya, berkat semangat dan kerja kerasnya salah satunya mempelajari beragam informasi seputar penangkaran lewat referensi terutama dimedia sosial maupun media online atau youtube dan sejenisnya.

Baca Juga :  Pasopati BC Samarinda, Impikan lomba Back To Classic

Dan akhirnya membahkan hasil. Salah satu kesuksesan hasil penangkaranya diantaranya dua gaconya Pasona 56 dan Raja Tega membuktikan kehebatannya dihadapan kicaumania blok barat.*kb4.

Related Articles

Back to top button