Perkutut

Dihadiri Ketua Pengwil Jatim, Liga Kanjeng Seri I Sumenep Dikuasi Ok Jhon, Akar Rumput dan Tomo

Hobi perkutut di Sumenep kembali menggeliat. Kehadiran Liga Kanjeng menjadi sinyal bagus bagi kelanjutan hobi. RB.HAbd.Halim selaku ketua pelaksana menuturkan bahwa sudah saatnya Sumenep dimeriahkan oleh kegiatan semisal Liga dengan harapan ada aktifitas untuk mendukung semarak hobi.

Peserta Liga Kanjeng Seri I Sumenep pose bareng usai menerima hadiah

“Saya berharap dengan adanya Liga Kanjeng ini, Sumenep bisa kembali semarak dengan kegiatan hobi burung perkutut. Sebenarnya komunitas di Sumenep lumayan banyak,” terang RB.H.Abd.Halim. Liga Kanjeng kali ini didukung penuh oleh Wismilak Diplomat. Kehadiran produk rokok ini menjadi sangat berarti untuk mengembalikan semarak hobi burung perkutut.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Wismilak Diplomat atas dukungan dan perhatian yang diberikan kepada kami dengan membantu adanya Liga Kanjeng. Mudah-mudahan kerjasama ini bisa memberikan banyak manfaat dan terus berkelanjutan,” harap Gus Halim.

Hadir dalam acara tersebut, Ketua pengwil P3SI Jawa Timur, H.Gunawan. “Kami hadir ke Sumenep selain untuk silaturrahmi, juga agar ada kedekatan antara pengurus di Pengwil dengan pengurus di daerah dan kung mania,” papar H.Gunawan. lebih lanjut H.Gunawan mengatakan ingin menyapa kembali kung mania di Sumenep setelah sekian lama tidak pernah bertatap muka.

Dalam sambutannya sebelum pelaksanaan liga, H.Gunawan mengatakan bahwa Sumenep harus lebih maju dan kompak bersinergi dengan pengurus. “Saya harap adanya komunikasi yang terus terjalin antara pengurus yang satu dengan yang lain, juga antara pengurus dan juga anggota dan masyarakat kung mania, sehingga kita lebih tahu dan paham apa yang menjadi keinginan mereka,” lanjut H.Gunawan.

Suka cita para peserta mengikuti gelaran Liga Kanjeng Seri I Sumenep

Komunikasi ini dinilai penting karena akan menjadi jembatan penghubung sehingga aka n ada manfaat besar yang akan didapat. “Kami dari panitia Liga Kanjeng 2019 Sumenep mengucapkan banyak terima kasih kepada Bapak H.Gunawan yang telah bersedia hadir ke acara kami,” imbuh Gus Halim.

Sementara itu, acara berlangsung sukses dan lancar. Penjurian ditiga kelas yang dibuka berjalan tanpa ada hambatan. Dari hasil penjurian di Kelas Dewasa Bebas, Ok Jhon milik Gus Wahid Sumenep akhirnya menempati urutan pertama. Dikerek pada nomor  58, perkutut bergelang Cakrawala dinobatkan sebagai juara pertama.

Disusul oleh Rara jago Ibnu Hajar Pamekasan, perkutut ternakan Ratu A2TB yang dikerek pada 64 sebagai juara kedua. Juara ketiga diraih oleh Wiro orbitan Denny Guluk-Guluk ring TP yang dikerek pada nomor 60. Di Kelas Piyik Yunior (Setengah Kerekan), Akar Rumput orbitan Januar H kung mania Sumenep, perkutut ternakan ACC yang dikerek pada nomor 19 sebagai juara pertama.

Suasana penjurian Liga Kanjeng Seri I Sumenep 2019

Juara kedua diraih Angin Ribut milik K.Gusyairi Sumenep, perkutut bergelang WAN dan urutan ketiga diraih oleh Ramli perkutut bergelang HAM pada nomor kerekan 40. Di Kelas Piyik Hanging, muncul nama Tomo milik Jumadin Kalianget yang digantang pada nomor 30 sebagai peraih podium pertama.

Puspita milik Rosi Bluto ring Putra PSM yang digantang pada nomor 18 sebagai juara kedua dan juara ketiga didapat oleh Putra Sangkuriang milik Ibnu Hajar, perkutut terenakan Sangkurian yang ada di nomor gantangan 15.

Related Articles

Back to top button