Kontes

Sukses, Bongkar Hadiah di Semua Kelas Latpres Kamis Ceria New JSB Jatisrono Wonogiri (13/12)

TIM SUKSES. Kerja keras dan inovasi tim, berbuah animo yang baik dari kicaumania, bongkar hadiah di semua kelas!

Jatisrono – Kontesburung.com, Gelaran rutin tiap bulan besutan Mr. Sikez, gantangan New JSB sukses mendulang peserta, ratusan peserta yang datang dari berbagai kawasan di Wonogiri Timur, Jawa Tengah, sukses membuat Latpres Kamis Ceria ini bongkar Hadiah, di semua kelas yang dibuka. Kamis (13/12/2018). (klik foto-foto untuk memperbesar)

Nampak mata berbinar Mr. Sikez, sang komandan gantangan New JSB, Jatisrono. Binar mata Mr. Sikez tak lain karena even rutinnya kali ini mendulang sukses, resepnya? “Tak tanggung-tanggung kita memang membuka banyak sekali kelas BOB, secara gratis bagi burung peserta yang masuk dalam 4 nominasi teratas kejuaraan.

Lihat Juga : Daftar Juara Latpres Kamis Ceria New JSB Jatisrono Wonogiri (13/12/2018)

Baca Juga : Jalu Antarkan Mr. Si B Boyong Tropi BOB Love Bird Paud Latpres Kamis Ceria New JSB

Jadi, lanjut Mr. Sikez, dalam kesempatan ini pihaknya juga menyampaikan apresiasi yang besar pada seluruh kicaumania yang sudah hadir di latpres kali ini. “Sekaligus mohon maaf jika ada kekurangan selama gelaran,” ungkap Mr. Sikez usai gelaran.

Just Kidding salah satu tim yang sukses di Latpres New JSB.

Sekilas ke gantangan, selain telah diulas juara di beberapa kelas, ada empat burung yang sukses memboyong tropi juara burung terbaik di kelasnya alias juara BOB (best of best).

Nyeri Lewat Love Bird Paud Jalu., Mr. Si B sukses memboyong dua tropi juara 1.

Burung-burung itu yakni, Sapu Jagat burung milik Puguh Anak Sholeh dari YY Klaten SF yang berhasil mengusung topi kelas BOB Kacer. Kemudian Ora Ngiro, Love Bird milik Mr. Eko dari Just Kidding sukses menjuarai BOB Love Bird. Selanjutnya Jalu, Love Bird PAUD milik Mr. Si B asal Gaplek Perkasa yang sukses menyabet gelar juara BOB. Sedangkan BOB kelas Pleci, kali ini sukses direbut Killer, Pleci milik Endok Tatto dari Sangar SF.

Baca Juga :  Juara Latber Chicken Power Team Bulukerto (7/9): SS Surti Nyeri di Kelas Utama

Sekilas Soal New JSB, gantangan yang berada di kawasan Sabuk (belakang gudang Bulog) Jatisrono, Wonogiri Timur ini, secara rutin menggelar Latber tiap hari Kamis sore, sedangkan Latpres digelar tiap bulang pada Kamis minggu kedua, mulai pukul 13.00 WIB.

Dalam waktu dekat, Mr. Sikez pun merencanakan gelaran CUP, hanya saja masih merahasikan, titel dan waktu gelarannya. “Nanti saya kabari kalau sudah fix semuanya,” bisik Mr. Sikez pada kontesburung.com. Ramaikan, yuk!

Related Articles

Back to top button