Kontes

Latber Benggol Joyo Madiun (15/8): Cucak Hijau Test Drive Nyaris Nyeri

Benggol Joyo Madiun
PARA JUARA CUCAK BINTANG. Dengan peraih koncer tertinggi Cucak Hijau Sakera milik Abdul dari Kojo.

AJANG Latber Benggol Joyo Madiun yang digelar di gantangan Benggol Joyo Madiun sukses digelar Rabu (15/8/2018). Salah burung yang meraih sukses adalah Cucak Hijau Test Drive milik Mbethonx dari Jangkar SF, di kelas Cucak Hijau Sejati.

Di kelas Cucak Hijau Sejati ini, Test Drive bersaing ketat dengan Konyel dan Den Jaka, dan kondisi top form Test Drive membuatnya tampil moncer, hingga berhak atas bendera koncer.

PARA JUARA LOVE BIRD PAUD. Latber Benggol Joyo Madiun (15/8/2018).

Sementara di kelas, Cucak Hijau Bintang, Test Drive harus mengakui keperkasaan Sengketa milik Fikar dari Jatiwangi, yang tampil lebih maksimal, dan membuat Test Drive harus puas di posisi kedua.

Yang tak kalah serunya adalah persaingan di kelas Murai Batu Bintang. Tembakan-tembakan Murai Batu Sakera milik Abdul dari Kojo, kali ini benar-benar membuat beberapa rivalnya seperti Batosay dan Marco takluk. Juri pun tanpa ragu memberikan podium tertinggi pada Sakera.

Kelas Love Bird tetap mendominasi Latber dalam jumlah peserta, terutama di kelas PAUD yang sukses menangguk jumlah peserta cukup banyak. Beberapa Love Bird PAUD yang sukses meraih juara seperti Simano milik Mr. Ibil dari Blitz AE juara di kelas Love Bird BABY, Warrior milik Sindu Dicaprio dari Sangkar KWK juara kelas Love Bird PAUD A dan Subotic milik Desy/ Kwang merajai kelas PAUD Bursa.

Sekedar mengingatkan, Latber besutan Mr. Fajar Syah ini rutin digelar tiap Rabu sore, di gantangan Benggol Joyo, Josenan, Taman, Madiun.

Baca Juga :  Dijubeli Ekekmania, Vanesa Nyeri di Latber TSBC Bungurasih

Related Articles

Back to top button