Brosur Lomba

Even Akbar, Kamis (10/5) Menyambut HUT Kota Depok ke 19

Setelah sukses dengan gelaran Road To HUT Kota Depok, dua pekan lalu, Nana 99 yang didukung A2 Enterptise, PBI Depok, dan JIP akan mengemas lomba akbarnya HUT Kota Depok ke-19, Kamis (10/5) mendatang di Jl Merdeka (Taman Merdeka), Depok 2 Tengah, Jawa Barat.

Dengan harga tiket murah, panitia menyediakan aneka hadiah mewah. Dikelas Murai Batu Pradi misalnya, tiket senilai Rp 200 ribu hadiah juara pertama sebesar Rp 4 juta + bonus Rp 2 juta. Khusus Bonus dikeluarkan bilamana peserta diatas 41 gantangan.

Kelas Murai Batu dan Cucak Hijau Margonda juga lumayan menarik, tiket Rp 150 ribu hadiah juara pertama sebesar Rp 2.500.000. Begitu juga kelas-kelas lainnya tak kalah menariknya.

Di sini panitia membuka 3 kelas Losgan alias berapapun jumlah peserta hadiah juara pettama tetap dikeluarkan dikelas Murai Batu Pradi, Kacer Exclusive dan Kelas Kenari & Anis Merah Exisibisi/ Ketiga kelas tersebut berapapun jumlah peserta hadiah juara pertama tetap dikeluarkan.

Khusus kelas Murai Batu Panitia juga membuka kelas Best of The Best atau BOB. Kelas ini diambil masing-masing juara lima besar ditiga kelas murai batu. Peserta BOB gratis, hadiah kelas ini panitia menyediakan hadiah Juara 1 Rp 300 ribu + Plakat, 2 Rp 200 ribu + Thropi, 3 Rp 100 ribu + Thropi.

Selain kelas-kelas tersebut panitia juga membuka kelas khusus Murai Batu Ring penangkaran. “Kami segenap panitia mengajak kicau mania untuk merayakan hari jadi nya kota Depok dengan ajang silaturahmi sesama kicaumania bertepatan dengan menyambut bulan suci Ramadhan,” kata Nana 99 penggagas acara ini.

Lomba ini digawangi Suroto (Ketua Paitia), M Yusuf Yosef (Ketua Pelaksana), Sarman Edo (Penanggungjawab) dan Pradi Supriatna (Pembina). Lomba ini juga rencananya dihadiri para petinggi pemerintah kota Depok. Untuk pemesanan Tiket hubungi Abas Kumis: 081386422613.

Baca Juga :  Jangan Kasih Kendor! Minggu Ini (14/4/2019) Lomba Burung Arum Jaya Sangkar Cup 1 Digelar di New JSB Jatisrono

Related Articles

Back to top button