Kontes

Sahabat Kicau BC dan Gombing SF Ramaikan Podium Road to Kartini Cup – Malang

Dikawal sejumlah amunisi, Sahabat Kicau BC dan Gombing SF nyaris tak terkejar dengan para rival yang meramaikan podium juara umum. Keduanya berhasil meraih gelar BC/SF dalam Road to Kartini Cup, gantangan Comos Arwin LBK, Jl. Arjowinangun – Malang, Minggu (01/4/2018).

Dari sekian banyak gelar yang diraih antara lain berasal dari Keramat milik Alfan dan Ratu Jagat milik M. Samsul. Keduanya berhasil meraih juara berurut, pertama dan runner up di Lovebird Executive dengan bendera Sahabat Kicau BC. Di kelas lainnya, dominasi tim ini juga nampak tak tergoyahkan.

Kontes Burung
Sahabat Kicau BC berhasil meraih juara umum BC.

Di jalur single fighter (SF), Gombing SF juga berhasil mendominasi. Adalah Ps. Kumbang milik Kaji Hamid tampil tangguh di Murai Batu Arwin. Satu diantara kelas utama yang digeber panitia Road to Kartini Cup.

Para jawara yang hadir di latpres ini, bakal ditantang lagi untuk meramaikan gelaran spektakuler yang sudah disiapkan panitia Comos Arwin LBK. Bila tidak ada aral melintang, Minggu (22/4/2018) di gantangan yang sama bakal digelar Kartini Cup.

Kontes Burung
Gombing SF mendominasi tangga juara umum SF.

Dalam gelaran yang menyediakan berbagai macam doorprize, antara lain doorprize kulkas, sepeda gunung, sangkar dan masih banyak lagi. Dibuka kelas utama dengan tiket Rp 150 ribu hadiah Rp 2 juta. Ada dua jenis burung yang mengisi kelas ini. Antara lain Cucak Hijau dan Murai Batu. Juga dibuka tiket Rp 100 ribu, Rp 60 ribu, Rp 40 ribu dan terakhir Rp 30 ribu.

“Siapkan dari sekarang amunisi kicaumania. Juga perlu diingat, panitia tidak membuka pesanan tiket. Semua dijual di lapangan agar menghindari indikasi kecurangan. Dalam gelaran mendatang, panitia ingin lebih tegas dan kicaumania harap memaklumi,” pinta Imam Comos, pemilik gantangan.

Baca Juga :  Arema Mbois Mengawal Merah Mania di Malang All Star to Pasundan 2 – Malang
Kontes Burung
Peraih doorprize kambing di Road to Kartini Cup.

Dalam gelaran mendatang, panitia hanya mematok kuota gantangan di masing – masing kelas 32 sangkar. “Jika jumlah gantangan sesuai dengan minimal gantangan, hadiah akan keluar sesuai brosur,” bebernya. Kuota ini lebih rendah dibandingkan batas minimal yang biasa dipakai panitia lomba serupa. Lazimnya dalam batas 36 sangkar ke atas.

Kontes Burung
Mbetick BC ikut meramaikan Road to Kartini Cup.

 

Daftar Juara Road to Kartini Cup Comos Arwin, Arjowinangun – Malang

 

Kontes Burung

Related Articles

Back to top button